Mengangkat Derajat Manusia
A
A
A
ertanya, “Siapa itu Ibnu Abza?”. Dia menjawab, “Salah seorang bekas budak yang tinggal bersama kami.”
Umar bertanya, “Apakah kamu mengangkat seorang bekas budak untuk memimpin mereka?” Nafi pun menjawab, “Dia adalah seorang yang menghafal Kitab Allah ‘azza wa jalla dan ahli di bidang fara’idh/waris.”
Umar pun berkata, “Adapun Nabi kalian shallallahu ‘alaihi wa sallam memang telah bersabda, “Sesungguhnya Allah akan mengangkat dengan Kitab (Alquran) ini sebagian kaum dan dengannya pula Dia akan menghinakan sebagian kaum yang lain.”.” (HR. Muslim dalam Kitab Sholat al-Musafirin [817])
Alquran mengangkat derajat manusia sebab:
1.Dialah Kalamullah. Siapa yang ingin berbincang akrab dengan Allah maka perbanyaklah membaca Alquran.
2. Satu-satunya bacaan yang sangat mulia. Membaca 1 huruf Alquran berpahala 10. Dan dianggap ibadah orang yang membacanya
3. Hanya makhluk pilihan yang boleh menyentuh Alquran. Tidak seluruh malaikat berkesempatan untuk menjamah Alquran (QS. 56:79) Maka manusia yang akrab dengan Alquran adalah manusia terpilih
4. Berisikan semua info penting tentang kehidupan dunia & akhirat. Siapa yang rajin mengamalkan Alquran pastilah menang, selamat dan berjaya!
Mari sobat, jadikan diri kita semua sebagai ahli Alquran. Semoga Allah mudahkan usaha kita di jalan-Nya.
آمِينْ... آمِينْ.... آمِينْ.. يَارَبَّ العَالَمِينْ
Ikuti training menghafal Alquran & 40 hadits semudah tersenyum pada Ahad, 7 Juli 2013 di Universitas Al Azhar, Kebayoran, Jakarta.
Info & Pendaftaran via sms:
081310540004
Wassalam,
Bobby Herwibowo
(lis)