Stok darah di PMI Jombang terancam kritis

Rabu, 24 Juli 2013 - 10:15 WIB
Stok darah di PMI Jombang...
Stok darah di PMI Jombang terancam kritis
A A A
Sindonews.com - Stok darah Palang Merah Indonesia (PMI) jelang Lebaran terancam kritis. Pasalnya, jumlah pendonor darah selama bulan suci Ramadan menurun tajam.

"Biasanya pendonor yang datang mencapai 30 sampai 35 orang per hari. Namun pada bulan puasa ini jumlahnya menurun drastis hanya sekitar tiga sampai lima orang per hari," kata Wakil Ketua PMI Jombang Anam di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis (24/7/2013).

Maka itu, Anam mengeluhkan, terus menurunnya jumlah pendonor darah selama bulan Ramadan. Bila ini terjadi, kata dia, khawatir stok darah di PMI Jombang akan terus menurun. Padahal permintaan darah pada H-7 sampai H+7 Lebaran mengalami peningkatan.

"(kalau untuk sekarang) stok darah yang dimiliki PMI Kabupaten Jombang sebenarnya masih aman, mencapai lebih dari 1.500 kantong," katanya.

Kendati demikian, Anam bisa memakluminya, karena kebanyakan masyarakat saat ini sedang berpuasa sehingga khawatir kondisinya akan semakin lemah jika mendonorkan darahnya.

Untuk mensiasati hal ini, dia mengimbau, masyarakat agar tidak takut mendonorkan darahnya meski sedang puasa, namun caranya adalah dengan mengganti waktu donor pada malam hari.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0986 seconds (0.1#10.140)