Haji 2023, Ini Doa Masuk Masjidilharam Makkah Lengkap Arab dan Latin

Kamis, 25 Mei 2023 - 18:19 WIB
Umat muslim yang hendak memasuki Masjidil Haram Makkah dianjurkan berdoa sebagaimana dianjurkan syariat. Foto/ist
Bagi jemaah Haji maupun Umrah yang berkunjung ke Tanah Suci Mekkah, dianjurkan membaca doa ketika memasuki Masjidil Haram.

Berdoa sebelum masuk Masjidil Haram termasuk salah satu sunnah Nabi. Masjidil Haram merupakan tempat paling suci yang di dalamnya terdapat Baitullah Ka'bah.

Keutamaan Masjidil Haram disebutkan dalam Hadis, Rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Shalat di masjidku ini (Masjid Nabawi) lebih utama 1.000 kali lipat dibandingkan shalat dimanapun, kecuali Masjid Al Haram. Sebab sholat di Masjidil Haram bernilai 100.000 kali lipat dibanding shalat di Masjidku ini." (HR Ahmad, Ibnu Majah dari Jabir bin 'Abdillah)

Berikut Doa Ketika Masuk Masjidil Haram

أَعُوْذُ بِاللَّهِ الْعَظِيْمِ، وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ، وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ، مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ، بِسْمِ اللَّهِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى رَسُوْلِ اللَّهِ، اَللَّهُمَّ افْتَحْ لِيْ أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ


A'uudzubillaahil 'azhiim, wa biwajhihil kariim, wa sulthoonihil qodiim, minasy-syaithoonir-rojiim, Bismillaah wash-sholaaatu was-salaamu 'alaa Rosuulillaah, Allaahummaftah lii abwaaba rohmatik.

Artinya: "Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Agung, dengan wajahNya Yang Mulia dan kekuasaanNya yang abadi, dari setan yang terkutuk. Dengan nama Allah dan semoga shalawat dan salam tercurahkan kepada Rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam. Ya Allah, bukalah pintu-pintu rahmatMu untukku." (HR Abu Dawud, Ibnu As-Sunni, Muslim dan lainnya)

Selain doa di atas, umat muslim dapat mengamalkan doa dari Syaikh Ali Jum'ah berikut:

اللَّهُمَّ زِدْ هَذَا البَيْتَ تَشْريفًا وَتَعْظِيمًا وَتَكْرِيمًا وَمَهَابَةً، وَزِدْ من شَرَّفَهُ وكَرمَهُ مِمَّنْ حَجَّه أو اعْتَمَرَه تَشْرِيفًا وَتَكْرِيمًا وَتَعْظِيمًا وَبِرًّا


Allahumma zid Haadzal baita tasyrifan wa ta'zhiman wa takriman wa mahaabatan. Wa zid man syarrafahu wa karramahu mimman hajjahu au i'tamarahu tasyrifan wa takriman wa ta'zhiman wa birran.

Artinya: "Ya Allah tambahkanlah kemuliaan, keagungan, kehormatan dan anugerah untuk Masjidil Haram ini. Serta tambahkan kemuliaan, kehormatan, keagungan, dan kebaikan kepada orang yang memuliakan Masjidil Haram ini, baik mereka yang melakukan haji maupun umrah."

(rhs)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
اِنَّمَا التَّوۡبَةُ عَلَى اللّٰهِ لِلَّذِيۡنَ يَعۡمَلُوۡنَ السُّوۡٓءَ بِجَهَالَةٍ ثُمَّ يَتُوۡبُوۡنَ مِنۡ قَرِيۡبٍ فَاُولٰٓٮِٕكَ يَتُوۡبُ اللّٰهُ عَلَيۡهِمۡ‌ؕ وَكَانَ اللّٰهُ عَلِيۡمًا حَكِيۡمًا
Sesungguhnya bertobat kepada Allah itu hanya pantas bagi mereka yang melakukan kejahatan karena tidak mengerti, kemudian segera bertobat. Tobat mereka itulah yang diterima Allah. Allah Maha Mengetahui, Mahabijaksana.

(QS. An-Nisa Ayat 17)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More