Tanda Ibadah Puasa Ramadan Diterima Allah SWT

Jum'at, 05 April 2024 - 04:05 WIB
Dalam Islam, tanda diterimanya suatu amal kebaikan, adalah senantiasa berbuat amal shaleh setelahnya. Amal shaleh dalam hal ini termasuk menjalankan puasa Ramadan dan amal shaleh didalamnya. Foto ilustrasi/SINDOnews
Tanda-tanda ibadah puasa Ramadan yang kita jalankan diterima Allah Subhanahuwa ta'ala, penting diketahui dan dipahami umat Muslim. Apa saja tanda-tandanya dan bagaimana dalilnya?

Dalam Islam, tanda diterimanya suatu amal kebaikan , adalah senantiasa berbuat amal shaleh setelahnya. Amal shaleh dalam hal ini termasuk menjalankan puasa Ramadan dan amal shaleh didalamnya. Jadi amal shaleh yang telah dijalankan selama

Ramadan terus berlanjut dan dibawa ke bulan-bulan berikutnya untuk menjadi pendamai bagi seorang Muslim.

Allah Ta'ala berfirman,

وَاَقِمِ الصَّلٰوةَ طَرَفَىِ النَّهَارِ وَزُلَـفًا مِّنَ الَّيۡلِ‌ ؕ اِنَّ الۡحَسَنٰتِ يُذۡهِبۡنَ السَّيِّاٰتِ ‌ؕ ذٰ لِكَ ذِكۡرٰى لِلذّٰكِرِيۡنَ




Wa aqimis Salaata tarafayin nahaari wa zulafam minal layl; innal hasanaati yuzhibnas saiyi aat; zaalika zikraa liz zaakiriin

"Dan laksanakanlah salat pada kedua ujung siang (pagi dan petang) dan pada bagian permulaan malam. Perbuatan-perbuatan baik itu menghapus kesalahan-kesalahan. Itulah peringatan bagi orang-orang yang selalu mengingat (Allah)." (QS Hud ayat 114)

Sedangkan dalam penjelasan hadis, diriwayatkan dari Abu Dzar Jundub bin Junadah dan Abu ‘Abdirrahman Mu’adz bin Jabal RA, Nabi Muhammad SAW bersabda:

"Bertakwalah kepada Allah SWT di manapun engkau berada. Iringilah kejelekan itu dengan kebaikan niscaya kebaikan itu akan menghapusnya (kejelekan). Dan pergaulilah manusia dengan pergaulan yang baik." (HR at Tirmidzi)

Umat Muslim yang telah merasakan nikmatnya takwa selama Ramadan, harus melanjutkannya, dan juga tetap memperbanyak amal shaleh. Sebab, hakekatnya ketakwaan kepada Allah SWT tidak terbatas waktu, hingga ajal menjemput.

Namun, siapa saja yang kemudian kembali berbuat dosa dan maksiat setelah Ramadan, ketahuilah bahwa ganjaran Allah menanti orang-orang tersebut. Ucapan selamat tinggal pada Ramadan hanyalah sedikit tanda bahwa amal shaleh yang telah dikerjakan itu akan terkubur.

Jadi, seorang Muslim perlu ingat bahwa pintu surga selalu terbuka bagi mereka yang melanjutkan amal shaleh. Ingat pula bahwa puasa tidak terbatas pada bulan Ramadan.

Riwayat hadits telah menyebutkan, bahwa Nabi Muhammad SAW biasa berpuasa pada Senin dan Kamis dalam sepekan. Selain itu, kebiasaan tilawah Al Qur'an pada bulan suci Ramadan juga perlu senantiasa dirutinkan kembali di bulan-bulan selanjutnya usai Ramadan, meski betapa padatnya rutinitas sehari-hari.

Tanda dan Ciri Puasa yang Diterima Allah SWT

Berikut beberapa tanda dan ciri bahwa ibadah puasa diterima oleh Allah SWT. Tanda ini tidaklah mutlak karena hanya Allah SWT yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.

1. Dimudahkan melakukan puasa sunnah setelah Ramadan

Mengutip buku Apakah Amalan Kita Diterima Allah SWT? oleh Alexander Zulkarnaen, S.Pd.I. dijelaskan bahwa seorang yang mengerjakan puasa Syawal bisa menjadi indikasi diterimanya puasa

Ramadan.

Melanjutkan puasa sunah bulan Syawal dan bulan lainnya pertanda bahwa puasa Ramadan seseorang telah diterima Allah SWT. Karena jika Allah menerima amal seorang hamba maka Dia akan memberikan taufik kepada hamba tersebut untuk melakukan amal saleh yang lain setelahnya.

Ibnu Rajab Al-Hambali mengatakan,

أن معاودة الصيام بعد صيام رمضان علامة على قبول صوم رمضان فإن الله إذا تقبل عمل عبد وفقه لعمل صالح بعده كما قال بعضهم: ثواب الحسنة الحسنة بعدها فمن عمل حسنة ثم اتبعها بعد بحسنة كان ذلك علامة على قبول الحسنة الأولى كما أن من عمل حسنة ثم اتبعها بسيئة كان ذلك علامة رد الحسنة وعدم قبولها
Halaman :
Follow
cover top ayah
لَـقَدۡ كَفَرَ الَّذِيۡنَ قَالُوۡۤا اِنَّ اللّٰهَ ثَالِثُ ثَلٰثَةٍ‌ ۘ وَمَا مِنۡ اِلٰهٍ اِلَّاۤ اِلٰـهٌ وَّاحِدٌ  ؕ وَاِنۡ لَّمۡ يَنۡتَهُوۡا عَمَّا يَقُوۡلُوۡنَ لَيَمَسَّنَّ الَّذِيۡنَ كَفَرُوۡا مِنۡهُمۡ عَذَابٌ اَ لِيۡمٌ
Sungguh, telah kafir orang-orang yang mengatakan, bahwa Allah adalah salah satu dari yang tiga, padahal tidak ada tuhan yang berhak disembah selain Tuhan Yang Esa. Jika mereka tidak berhenti dari apa yang mereka katakan, pasti orang-orang yang kafir di antara mereka akan ditimpa azab yang pedih.

(QS. Al-Maidah Ayat 73)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More