Wafatnya Ulama Musibah Besar Bagi Umat

Jum'at, 15 Januari 2021 - 09:44 WIB
إذاماتالعالم ثلم في الإسلام ثلمة لايسدها الا خلف منه

Jika satu ulama wafat, maka terjadi sebuah lubang dalam Islam yang tidak dapat ditambal kecuali oleh generasi penerusnya.

Semoga kita semua dapat menjadi generasi penerus para ulama kita. Generasi yang punya komitmen untuk meneruskan keilmuan, keikhlasan dan karya/amal para waratsatul ambiya (pewaris para Nabi) itu.

Terakhir saya pribadi komunikasi dengan Syekh Ali Jaber tahun lalu. Beliau mengontak saya untuk difasilitasi mendatangkan Imam Masjidil Haram ke Amerika Serikat. Sayang rencana itu belum terjadi musibah Corona menimpa dunia.

Dan kini rencana dan niat baik itu telah diterima di sisi Allah bersama beliau yang merencanakan. Selamat jalan Syeikh Ali. Surga telah menanti engkau. Al-Fatihah!





New York, 14 Januari 2021
(rhs)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَاَنَّهٗ هُوَ اَغۡنٰى وَ اَقۡنٰىۙ
dan sesungguhnya Dialah yang memberikan kekayaan dan kecukupan.

(QS. An-Najm Ayat 48)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More