Teks Ceramah Tarawih Malam 17 Ramadan, Singkat Penuh Makna
loading...
A
A
A
Artinya:
Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.(QS: Al-Baqarah: 186)
Hadirin sekalian yang berbahagia!
Secara garis besarnya atau pokok-pokoknya bahwa kandungan Al-Qur'an sebagaimana yang kita ketahui sekarang ini adalah mengandung tiga hal, yang kalau di uraikan terbagi menjadi beberapa bagian atau cabang. Adapun secara garis besarnya bahwa Al-Qur'an itu berisi tiga hal, yaitu:
Pertama, soal yang berhubungan dengan Akidah.
Akidah atau yang bisa disebut dengan kepercayaan adalah merupakan landasan pokok dalam Al-Qur'an . Dimana bahwa Al-Qur'an lebih dulu mensucikan jiwa manusia, dengan menanamkan kepercayaan bahwa Allah itu Maha Esa. Dialah satu-satunya Dzat yang berhak dipuja dan disembah.
Sesudah itu ditanamkan kepercayaan tentang adanya Rasul-Rasul Allah (Utusan-Utusan Allah), tentang Malaikat, Hari Akhir. Dengan tertanamnya kepercayaan itu maka hilanglah kabut-kabut yang sebelum itu menyelubungi jiwa manusia bahwa Tuhan itu terbilang dan bermacam-macam.
Kedua, Al-Qur'an itu berisi Syari'ah
Syari'ah yaitu peraturan-peraturan hidup yang berhubungan dengan Tuhan selaku pencipta alam ini dan yang berhubungan dengan sesama manusia, kemasyarakatan atau yang biasa disebut dengan istilahnya Al-Qur'an. Hablum Minallah dan Hablum Minannas.
Ketiga, Al-Qur'an itu berisi dengan akhlak yang terdiri dari soal kebaikan, nilai-nilai kemanusiaan, moral, etika, sifat-sifat yang baik, seperti jujur, lurus, dapat dipercaya, sabar, tawakal, pemurah, teguh hati, kasih sayang dan lain-lain. Akhlak-akhlak yang baik itu adalah buah dari iman yang sudah tertanam dalam hati sekaligus buah ibadah (syari'ah).
Jamaah salat tarawih yang berbahagia!
Karena itu, dalam memperingati hari Nuzulul Qur'an yang paling penting hikmah yang kita ambil adalah dalam mengarungi hidup di dunia kita ini hendaknya sesuai dengan aturan-aturan yang ada di dalam Al-Qur'an dan menjadikan Al-Qur'an sebagai pedoman hidup karena dari Al-Qur'an lah kita akan memperoleh jawaban yang jelas dan lurus yang tidak boleh ditawar-tawar lagi.
Demikian teks ceramah tarawih di malam 17 Ramadan tersebut. Semoga bermanfaat.
Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.(QS: Al-Baqarah: 186)
Hadirin sekalian yang berbahagia!
Secara garis besarnya atau pokok-pokoknya bahwa kandungan Al-Qur'an sebagaimana yang kita ketahui sekarang ini adalah mengandung tiga hal, yang kalau di uraikan terbagi menjadi beberapa bagian atau cabang. Adapun secara garis besarnya bahwa Al-Qur'an itu berisi tiga hal, yaitu:
Pertama, soal yang berhubungan dengan Akidah.
Akidah atau yang bisa disebut dengan kepercayaan adalah merupakan landasan pokok dalam Al-Qur'an . Dimana bahwa Al-Qur'an lebih dulu mensucikan jiwa manusia, dengan menanamkan kepercayaan bahwa Allah itu Maha Esa. Dialah satu-satunya Dzat yang berhak dipuja dan disembah.
Sesudah itu ditanamkan kepercayaan tentang adanya Rasul-Rasul Allah (Utusan-Utusan Allah), tentang Malaikat, Hari Akhir. Dengan tertanamnya kepercayaan itu maka hilanglah kabut-kabut yang sebelum itu menyelubungi jiwa manusia bahwa Tuhan itu terbilang dan bermacam-macam.
Kedua, Al-Qur'an itu berisi Syari'ah
Syari'ah yaitu peraturan-peraturan hidup yang berhubungan dengan Tuhan selaku pencipta alam ini dan yang berhubungan dengan sesama manusia, kemasyarakatan atau yang biasa disebut dengan istilahnya Al-Qur'an. Hablum Minallah dan Hablum Minannas.
Ketiga, Al-Qur'an itu berisi dengan akhlak yang terdiri dari soal kebaikan, nilai-nilai kemanusiaan, moral, etika, sifat-sifat yang baik, seperti jujur, lurus, dapat dipercaya, sabar, tawakal, pemurah, teguh hati, kasih sayang dan lain-lain. Akhlak-akhlak yang baik itu adalah buah dari iman yang sudah tertanam dalam hati sekaligus buah ibadah (syari'ah).
Jamaah salat tarawih yang berbahagia!
Karena itu, dalam memperingati hari Nuzulul Qur'an yang paling penting hikmah yang kita ambil adalah dalam mengarungi hidup di dunia kita ini hendaknya sesuai dengan aturan-aturan yang ada di dalam Al-Qur'an dan menjadikan Al-Qur'an sebagai pedoman hidup karena dari Al-Qur'an lah kita akan memperoleh jawaban yang jelas dan lurus yang tidak boleh ditawar-tawar lagi.
Demikian teks ceramah tarawih di malam 17 Ramadan tersebut. Semoga bermanfaat.
(wid)