Momen Gus Men Sapa Jemaah Haji Indonesia saat Umrah: Semoga Sehat sampai Wukuf

Selasa, 11 Juni 2024 - 14:09 WIB
loading...
Momen Gus Men Sapa Jemaah...
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyapa jemaah haji Indonesia di Masjidilharam, Makkah, Arab Saudi, Senin (10/6/2024) malam. Foto/MCH 2024
A A A
MAKKAH - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyapa jemaah haji Indonesia di Masjidilharam, Makkah, Arab Saudi, Senin (10/6/2024) malam. Gus Men -- sapaan Yaqut Cholil Qoumas-- menyapa jemaah Indonesia di sela ibadah umrah wajib yang dilakukannya.

Dengan ramah, Gus Men menanyakan kabar jemaah dan seputar layanan yang diberikan pemerintah kepada jemaah selama musim haji 1445H/2024M ini.



"Gimana, baik kabarnya? Makanannya selama di sini," tanya Gus Men kepada dua orang jemaah haji asal Jakarta.

Sontak sang jemaah mengatakan mereka puas dengan pelayanan konsumsi selama di Tanah Suci. "Semakin gemuk saya di sini Pak Menteri, makanannya enak," katanya sambil tersenyum.

Mendapat respons positif dari jemaah, Gus Men berpesan agar jemaah benar-benar menjaga fisik dan stamina jelang puncak haji yaitu Wukuf di Arafah.

"Yang penting sehat ya bu sampai puncak haji," kata Gus Men diamini jemaah.

Dalam wawancara dengan tim Media Center Haji (MCH) 2024, usai umrah Gus Men menjelaskan pertemuannya dengan jemaah haji Indonesia.

"Semalam saya datang, lalu mengikuti Mukmatar di Jeddah dan malam ini melakukan umrah wajib bertemu banyak jemaah, saya tanya pelayanan hotelnya bagaimana, makannya dan semua menyatakan puas. Mudah mudahan sampai akhir jemaah merasakan kepuasan layanan terbaik pemerintah," jelas Yaqut.

Gus Men juga memberikan pesan kepada semua jemaah agar menjaga fisik dan stamina untuk persiapan puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina yang akan dijalani jemaah haji pekan ini. Apalagi menurut Yaqut, suhu di Arab Saudi yang semakin panas.

"Saya harap jemaah tetap menjaga staminanya, fisiknya untuk menjalani puncak haji beberapa hari lagi. Suhu makin panas," pesan Gus Men.



Yaqut juga mendoakan agar semua jemaah haji Indonesia sehat dan selamat sampai kembali ke Tanah Air.

"Semoga diberi keselamatan kelancaran jalankan ritual haji, pulang selamat dengan predikat haji mabrur," tutupnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2693 seconds (0.1#10.140)