3 Syafaat pada Hari Kiamat, Apa Saja?

Senin, 17 Februari 2020 - 16:16 WIB
3 Syafaat pada Hari Kiamat, Apa Saja?
3 Syafaat pada Hari Kiamat, Apa Saja?
A A A
Hari Kiamat adalah hari yang sangat dahsyat karena semua orang akan sibuk mementingkan dirinya sendiri. Setiap orang akan mencari pertolongan untuk menyelamatkan diri sendiri. Beruntung, umat Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam (SAW) kelak akan diberi syafaat (pertolongan) atas izin Allah.

"Semua manusia akan dibangkitkan di Padang Mahsyar. Menurut para ulama, matahari sangat dekat dengan kita, ada yang tenggelam karena keringatnya dan di antara orang itu ada yang menjadi orang pilihan dan diberi pertolongan oleh Allah Ta'ala," kata Ustaz Hilmi Firdausi saat mengisi kajian di Masjid Permata Qalbu, Pos Pengumben, Jakarta Barat.

Ustaz Hilmi mengemukakan ada tiga Syafa'at (pertolongan) pada hari kiamat. Ketiga Syafa'at itu yaitu:

1. Syafa'at Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi wa Sallam.

Beliau bersabda: "Setiap Nabi mempunyai doa yang mustajabah, maka setiap Nabi doanya dikabulkan segera. Sedangkan saya menyimpan doaku untuk memberikan syafaat kepada umatku di hari kiamat. Syafaat itu insya Allah diperoleh umatku yang meninggal tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun". (HR Imam Muslim, Imam Tirmidzi, Imam Ibnu Majah, dan Imam Ahmad)

Dalam hadis lain, dari Anas radhialahu 'anhu (RA), Nabi Muhammad SAW bersabda: "Saya adalah orang yang pertama kali memberikan syafaat di surga, dan saya adalah Nabi yang paling banyak pengikutnya". (HR Imam Muslim).

Dari Jabir RA berkata, "Apakah kamu pernah mendengar tentang kedudukan Nabi Muhammad SAW? Sesungguhnya kedudukan Nabi Muhammad SAW yang terpuji akan mengeluarkan siapa saja yang akan dikeluarkan dari neraka lantaran syafaat beliau SAW". (Syu'abul Iman, Imam Baihaqi)

2. Syafa'at Al-Qur'an.

Beruntunglah orang yang memuliakan Al-Qur'an, sebab Al-Qur'an datang memberi syafa'at pada hari Kiamat. Al-Qur'an akan menolong para pembacanya, para penghafal dan orang-orang yang megamalkannya. Nabi Muhamad SAW bersabda: "Bacalah Al-Qur’an, sesungguhnya ia akan datang di hari kiamat memberi syafaat kepada pembacanya". (HR Muslim)

Kemudian, Nabi SAW bersabda: "Rajinlah membaca Al-Qur'an, karena dia akan menjadi syafaat bagi penghafalnya di hari kiamat." (HR. Muslim)

3. Syafa'at Teman-teman Saleh.
Rasulullah SAW mengatakan saudara yang baik dan teman-teman saleh akan menjadi syafa'at (penolong) di Yaumil Akhir. Karena itu perbaikilah hubungan dengan saudara, kerabat, dan perbanyaklah teman yang saleh. Dalam Hadis yang diriwayatkan Imam Muslim, dalam syarh Imam Nawawi mengatakan, syafaat orang-orang beriman adalah bagi orang yang masuk neraka, lalu Allah memerintahkan orang-orang yang memberikan syafaat agar mengeluarkan mereka darinya atau kepada orang yang seharusnya ke neraka neraka.

Nabi SAW juga bersbda: "Setiap orang akan dikumpulkan bersama orang yang ia cintai." (HR. Bukhari, Muslim).

Imam Hasan Al-Bashri berkata: "Perbanyaklah berteman dengan orang-orang yang beriman. Karena mereka memiliki syafaat pada hari klamat."
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3507 seconds (0.1#10.140)