Tersangka pembunuhan masuk Islam

Minggu, 22 Juli 2012 - 15:10 WIB
Tersangka pembunuhan...
Tersangka pembunuhan masuk Islam
A A A
Sindonews.com - Berkah Ramadan rupanya juga terjadi di tahanan Polres Depok. Salah seorang tahanan wanita memutuskan untuk mualaf, memeluk agama Islam.
Tahanan wanita itu bernama NK alias Dinda (20), salah seorang dari tiga tersangka pembunuhan.

Kepala Unit Pembinaan Mental Polres Depok Sukarna ketika dikonfirmasi membenarkan soal itu. Menurut Sukarna permintaan untuk berpindah keyakinan datang dari diri pribadi Dinda.

“Betul ada tahanan yang masuk Islam, itu keinginan pribadinya, sebelumnya agamanya adalah Katolik, tak ada paksaan, dan dalam proses perpindahan agamanya ada saksi-saksi,” terang Sukarna di Mapolres Depok Minggu (22/07/12).

Proses Dinda menjadi mualaf tersebut yakni terjadi sehari menjelang Ramadan.

Sementara itu, Kapolres Depok Kombes Pol Mulyadi Kaharni mengapresiasi niat Dinda untuk menjadi muslimin.

“Bagus kalau memang dia (Dinda) berniat untuk masuk Islam, kami berupaya untuk memfasilitasi, dan pembinaan juga terus dilakukan, tak hanya berhenti sampai di situ, salah satu yang terpenting mengajari caranya salat,” paparnya.

Perubahan agama Dinda tersebut juga mempengaruhi proses administrasi Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Dinda.

“Hal itu berubah nanti sampai proses persidangan, karena itu masih kami urus administrasinya,” jelas Mulyadi.

Sebelumnya, Polres Depok menangkap tiga tersangka pembunuhan terhadap Siti Mujarwati (29) wanita yang tengah hamil delapan bulan. Tiga orang itu
DA, NK alias Dinda, dan Nur alis Vivi.

Motifnya adalah sakit hati, DA cemburu mengetahui mantan pacarnya Adam Sukamto (30) berpacaran dengan Siti Mujarwati.

DA dan Vivi diduga terlibat langsung pembunuhan terhadap Siti. Sedangkan Dinda ikut terlibat membuang mayat Siti di parit Jalan Muhari Kampung Sawah, Jatimulya, Cilodong, Depok bulan lalu.
(lns)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0897 seconds (0.1#10.24)