Keutamaan Surat Al-Ikhlas yang Jarang Diketahui, Ini 7 Fadilahnya

Selasa, 13 Juni 2023 - 18:16 WIB
Dikisahkan dalam riwayat yang panjang bahwa Rasulullah SAW bersabda kepada Uqbah bin Amir: "Wahai Uqbah, maukah aku ajarkan kepadamu beberapa surat yang tidak diturunkan dalam Taurat, Zabur, atau pun Al-Furqan yang serupa dengannya? Bacalah surat-surat tersebut pada setiap malam, yaitu Surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas."

Uqbah berkata: "Setelah itu, aku membacanya setiap malam, aku tidak pernah meninggalkannya karena Rasulullah menyuruhku untuk membacanya." (HR Ahmad)

5. Mendapat Pahala dan Perlindungan dari Jumat ke Jumat Berikutnya

Dalam Kitab Tuhfatul Habib karya Sulaiman Al-Bujairimi dijelaskan:

وَرَوَى الحَافِظُ اَلْمُنْذِرِيُّ عَنْ أَنَسٍ أَنَّ النَّبِيَّ قَالَ :مَنْ قَرَأَ إذا سَلَّمَ الإمامُ يَوْمَ الجُمُعَةِ قَبْلَ أنّ يُثْنِيَ رِجْلَهُ فَاتِحَةَ الكِتَابِ وقُلْ هُوَ الله أحَدٌ وَالْمُعَوِّذَتَيْنِ سَبْعاً سبعاً غَفَرَ الله له ما تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ وما تَأخَّرَ وأُعْطِيَ مِنَ الأجْرِ بِعَدَدِ كُلّ منْ آمَنَ بالله ورَسُولِه.

"Al-Hafizh Al-Mundziri meriwayatkan dari Anas bahwa Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa yang membaca Surat Al-Fatihah, Al-Ikhlash, Al-Falaq dan surat An-Nas (al-Mu'awwidzatain) masing-masing sebanyak tujuh kali ketika imam selesai membaca salam shalat Jumat, sebelum melipat kakinya, Allah akan mengampuni dosanya yang lalu dan sekarang, dan diberi pahala sebanyak orang yang beriman kepada Allah dan Rasul-Nya." (Sulaiman Al-Bujairimi, Tuhfatul Habib 'ala Syarhil Khathib)

Asma' binti Abu Bakar meriwayatkan bahwa barangsiapa yang selesai sholat Jumat kemudian membaca Al-hamdu, Al-mu'awwidzatain (Al-Falaq dan An-Nas) dan Surat Al-Ikhlas, masing-masing tujuh kali saat masih berada di tempat duduknya, maka ia akan mendapatkan penjagaan (perlindungan) hingga Jumat berikutnya.

6. Wasilah Perlindungan dari Segala Keburukan

Abdullah bin Khubaib meriwayatkan, "Kami pernah keluar rumah di malam yang gelap untuk mencari Rasulullah SAW agar mendoakan kami. Setelah bertemu, beliau berkata, "Bacalah!" Namun aku tidak mengucap apa pun. Lalu baginda Nabi berkata lagi, "Bacalah!" Maka aku bertanya, "Apa yang harus aku baca, wahai Rasulullah?" Rasulullah SAW bersabda: "Bacalah Surat Al-Ikhlas dan Al-Mu'awwidzatain (Al-Falaq dan An-Nas) pada sore dan pagi hari, niscaya ia akan melindungimu dari segala sesuatu." (HR at-Tirmidzi)

7. Ketika Meninggal Akan Disholati Malaikat

Abu Umamah meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW pernah didatangi Jibril sewaktu beliau di Tabuk. Jibril berkata, "Wahai Muhammad, saksikanlah jenazah Mu'awiyah bin Mu'awiyah Al-Mazani." Maka, Nabi pun keluar dan turunlah Jibril bersama 70.000 Malaikat. Para Malaikat menghamparkan sayapnya yang sebelah kanan di puncak gunung, hingga gunung itu menjadi rendah. Lalu meletakkan sayapnya yang sebelah kiri di atas dua tanah hingga menjadi rendah pula, sehingga melihat Kota Makkah dan Madinah.

Rasulullah, Jibril, dan para Malaikat lalu menyalati jenazah Mu'awiyah. Setelah itu, Baginda bertanya kepada Jibril, "Wahai Jibril, karena amalan apakah Mu'awiyah memperoleh kedudukan ini?" Jibril menjawab: "Hal itu karena ia senantiasa membaca Surat Al-Ikhlas ketika berdiri, duduk, menaiki kendaraan dan ketika berjalan." (HR At-Thabrani)

(rhs)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَلَا تَتَمَنَّوۡا مَا فَضَّلَ اللّٰهُ بِهٖ بَعۡضَكُمۡ عَلٰى بَعۡضٍ‌ ؕ لِلرِّجَالِ نَصِيۡبٌ مِّمَّا اكۡتَسَبُوۡا ؕ‌ وَلِلنِّسَآءِ نَصِيۡبٌ مِّمَّا اكۡتَسَبۡنَ‌ ؕ وَسۡئَـلُوا اللّٰهَ مِنۡ فَضۡلِهٖ ؕ اِنَّ اللّٰهَ كَانَ بِكُلِّ شَىۡءٍ عَلِيۡمًا
Dan janganlah kamu iri hati terhadap karunia yang telah dilebihkan Allah kepada sebagian kamu atas sebagian yang lain. (Karena) bagi laki-laki ada bagian dari apa yang mereka usahakan, dan bagi perempuan (pun) ada bagian dari apa yang mereka usahakan. Mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sungguh, Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.

(QS. An-Nisa Ayat 32)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More