Khasiat Surat Al-Fath, Salah Satunya Bisa Jadi Doa Melindungi Harta dan Keluarga

Senin, 07 Agustus 2023 - 13:01 WIB
Keistimewaan surat al-Fath adalah dapat dijadikan wasilah untuk perlindungan bagi harta benda dan keluarga. Ilusttrasi: masyudi
Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam dalam bukunya berjudul "Khazanah Al-Asrar" memaparkan manfaat dari ayat Al-Quran untuk penyembuhan berbagai penyakit.

Khusus keistimewaan surat Al-Fath , Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam mengatakan, barangsiapa yang mengikatnya di tubuhnya dia akan terlindung dari kejahatan penguasa, dan jika dia mengikatnya di atas dinding atau rumah maka setan tidak akan mendekatinya.

"Dan jika seorang perempuan meminum airnya maka air susunya akan lancar," katanya.



Keistimewaan lain surat ini adalah dapat dijadikan wasilah untuk perlindungan bagi harta benda, keluarga, serta kelak akan berkumpul dengan orang-orang yang ikhlas di surga.

Dalam Tsawabul A’mal disebutkan Abi Abdullah berkata bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda, “Lindungilah harta kalian, istri-istri kalian dan sahaya kalian dari kerusakan dengan membaca surat ‘inna fatahna’ (Surat Al-Fath), karena sesungguhnya barangsiapa yang istikamah membaca surat itu, pada hari kiamat kelak ada seruan yang didengar oleh makhluk.

"Engkau termasuk hamba Allah yang ikhlas, maka kalian (malaikat) kumpulkan ia dengan orang-orang saleh dari hamba-hamba-Ku, kalian tempatkan mereka di dalam surga An’Na’im, dan kalian berikan mereka minuman arak yang dicampur dengan kafur.’”

Sedangkan dalam Tafsirul Burhan disebutkan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda, “Barangsiapa yang membaca surat ini (Surat Al-Fath), maka Allah akan mencatatnya sebagai pahala seperti pahala orang yang berbaiat kepada Nabi di bawah pohon dan memegang teguh baiatnya itu, serta seperti pahala orang yang menyertai Nabi dalam hari Fathul Makkah.

"Barangsiapa yang membacanya, dan meletakkannya di bawah kepalanya, maka ia akan terlindungi dari pencuri. Dan barangsiapa yang menulisnya di dalam lembaran kertas, maka perkataannya akan didengar oleh orang-orang. Tiada yang terucap darinya, kecuali akan diterima dan dipercaya.”



Kemenangan

Al-Fath artinya “kemenangan”. Surat Al-Fath tediri atas 29 ayat, termasuk dalam golongan surat Madaniyyah (surat yang diturunkan di kota Madinah), dan diturunkan setelah Surat Al-Jum’ah.

Ia dinamakan Surat Al-Fath karena merujuk pada lafaz fathan yang terdapat pada ayat pertama dari surat ini. Sebagian besar dari surat ini menceritakan tentang hal-hal yang berkaitan dengan kemenangan yang diperoleh Nabi Muhammad SAW dalam peperangan yang dihadapinya.

Dengan diturunkannya surat ini, Baginda Rasul merasa gembira sebagaimana dalam sabda beliau, “Sesungguhnya telah diturunkan kepadaku surat ini, di mana ia lebih aku cintai daripada segala yang disinari matahari.”

(mhy)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَكَذٰلِكَ جَعَلۡنَا فِىۡ كُلِّ قَرۡيَةٍ اَكٰبِرَ مُجۡرِمِيۡهَا لِيَمۡكُرُوۡا فِيۡهَا‌ ؕ وَمَا يَمۡكُرُوۡنَ اِلَّا بِاَنۡفُسِهِمۡ وَمَا يَشۡعُرُوۡنَ
Dan demikianlah pada setiap negeri Kami jadikan pembesar-pembesar yang jahat agar melakukan tipu daya di negeri itu. Tapi mereka hanya menipu diri sendiri tanpa menyadarinya.

(QS. Al-An'am Ayat 123)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More