Pentingnya Rasa Percaya Diri dan Dalilnya dalam Islam

Senin, 23 Oktober 2023 - 10:53 WIB
Ada baiknya sebelum melakukan sesuatu mulailah dengan niat yang baik dan bacakan basmallah agar Anda pun tidak merasa tergesa-gesa. Menerima keraguan, bukan berarti melakukan suatu kegiatan tanpa persiapan. Anda tetap harus memahami yang akan dijalani, dengan tetap merangkul keraguan diri sendiri.

3. Persiapan dan Pemahaman yang Matang

Ada hal yang harus Anda ingat pula, yakinlah bahwa sesuatu apapun yang memudahkan Anda merupakan bentuk kasih sayang Allah. Allah yang telah memberi kemudahan dan melancarkan segalanya. Jadi, tetap ikhtiarkan dan pasrahkan hasilnya kepada Allah.

4. Melakukan Muhasabah Diri

Dengan bermuhasabah diri, tentu saja akan meningkatkan kepercayaan diri kita. Mengapa? Karena bermuhasabah diri akan membantu Anda untuk merenungkan suatu hal, seperti contohnya Anda membuat kesalahan atau kegagalan sehingga sering menurunkan rasa percaya diri.

Dengan memperbanyak muhasabah diri, kita mampu mengoreksi kegagalan atau kesalahan yang pernah diperbuat. Sebetulnya hal tersebut memang manusiawi. Akan tetapi sebaiknya janganlah berlarut-larut.

Anda harus meyakini bahwa Allah tidak akan memberikan ujian diluar batas kemampuan manusia. Maka, bermuhasabah dirilah dengan meminta pertolongan kepada Allah agar senantiasa memberikan apa yang kita inginkan.



Wallahu A'lam
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(wid)
Halaman :
cover top ayah
اِنَّمَا الۡمُؤۡمِنُوۡنَ اِخۡوَةٌ فَاَصۡلِحُوۡا بَيۡنَ اَخَوَيۡكُمۡ ‌ۚ‌وَاتَّقُوا اللّٰهَ لَعَلَّكُمۡ تُرۡحَمُوۡنَ
Sesungguhnya orang-orang mukmin itu bersaudara, karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu (yang berselisih) dan bertakwalah kepada Allah agar kamu mendapat rahmat.

(QS. Al-Hujurat Ayat 10)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More