Tips Herbal Ustaz Dokter Zaidul Akbar Bentengi Diri dari Covid-19

Selasa, 29 Juni 2021 - 05:00 WIB
Lima herbal ini dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga terhindar dari segala penyakit. Foto/dok IG @zaidulakbar
Dai Penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JRS) Ustaz Dokter Zaidul Akbar memberi tips untuk membentengi diri dari virus Covid-19. Selain berpuasa, Ustaz Zaidul Akbar menyarankan agar mengonsumsi lima herbal berikut guna meningkatkan imun (daya tahan) tubuh.

Kelima herbal yang dimaksud yaitu Jahe, Temulawak, Kencur, Kunyit, Sereh (serai). Perpaduan 5 bahan ini sangat baik dalam memberi efek penguatan imunitas tubuh kita sehari- hari.



"Biar ramuan ini terasa hangat, maka jahe dan sereh porsinya 70 persen ya, 30 persen dibagi 3 ke kunyit, temulawak, kencur, dan tambahkan sedikit pandan biar wangi," tulis Ustaz Zaidul Akbar dalam postingannya di akun IG-nya @zaidulakbar, baru-baru ini.

1. Jahe

Herbal yang satu ini mengandung Gingerol (anti kanker), shogaol (anti oksidan, anti inflamasi). Juga mengandung Zingeron (anti bakteri) dan paradol (anti kanker). Bisa diolah menjadi teh jahe, susu jahe dan air jahe.

2. Temulawak

Tanaman ini diyakini sebagai anti kanker (curcumin). Kemudian mengatasi masalah pencernaan (turmerol), menjaga kesehatan hati (kalagoga) dan mengeluarkan toksin (phelandren). Bisa diolah menjadi minuman instan dan serbuk temulawak.

3. Kencur

Kencur disebut juga kaempferia galangal. Mengandung eucalyptol (melegakan pernafasan dan menghangatkan tubuh). Kemudian Cinnamate (anti kanker) dan carvone (meredakan mual).

4. Kunyit

Tanaman ini juga mengandung curcumin (anti kanker), demethoxy-curcumin (anti kanker dan anti inflamasi). Kemudian anti mutagenik dan anti oksidan. Bisa diolah menjadi teh kunyit, bubuk kunyit dan air kunyit.

5. Serai

Bisa diolah menjadi rebusan daun serai, teh daun serai. Khasiatnya dapat membantu pencegahan kanker kulit. Riset lain membuktikan, serai dapat membantu menghambat perkembangan sel kanker hati, fase awal dan mencegah pembentukan selanjutnya. Serai dapat menghambat pertumbuhan sel kanker payudara. Jika merasa badan tidak sehat, kurang fit dan lemas bisa diatasi dengan meminum air rebusan daun serai.

Apa manfaatnya? Ya semua yang tertulis di atas إن شاء الله (insya Allah) akan kita dapatkan khasiatnya. Cara membuatnya, bisa pakai air panas atau mendidih. Mana yang mudah saja, asal jangan terlalu lama saja direbus nanti malah menguap bahannnya.

Kelima herbal ini telah diteliti mampu meningkatkan daya tahan tubuh sehingga terhindar dari segala penyakit. Semoga bermanfaat. Kita berdoa semoga Allah berkenan mengangkat wabah ini dan bagi yang menderita Covid-19 semoga diberi kesembuhan.



(rhs)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَ ذَا النُّوۡنِ اِذْ ذَّهَبَ مُغَاضِبًا فَظَنَّ اَنۡ لَّنۡ نَّـقۡدِرَ عَلَيۡهِ فَنَادٰى فِى الظُّلُمٰتِ اَنۡ لَّاۤ اِلٰهَ اِلَّاۤ اَنۡتَ سُبۡحٰنَكَ ‌ۖ اِنِّىۡ كُنۡتُ مِنَ الظّٰلِمِيۡنَ‌
Dan ingatlah kisah Zun Nun (Yunus), ketika dia pergi dalam keadaan marah, lalu dia menyangka bahwa Kami tidak akan menyulitkannya, maka dia berdoa dalam keadaan yang sangat gelap, Tidak ada tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau. Sungguh, aku termasuk orang-orang yang zhalim.

(QS. Al-Anbiya Ayat 87)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More