Inilah 5 Rekomendasi Pondok Pesantren Modern Terbaik di Jawa Tengah

Senin, 27 Mei 2024 - 17:25 WIB
loading...
Inilah 5 Rekomendasi Pondok Pesantren Modern Terbaik di Jawa Tengah
Pondok pesantren Zamzam Muhammadiyah ini berlokasi di Cilongok Banyumas, ponpes modern untuk tingkat SD hingga SMA. Foto istimewa
A A A
Pondok pesantren kerap dijadikan pilihan bagi sebagian masyarakat Indonesia yang ingin memperdalam ilmu Agama. Jawa Tengah sebagai salah satu provinsi dengan animo masyarakat yang tinggi akan ilmu agama membuat banyaknya pondok pesantren dibangun di wilayah tersebut mulai dari kota besar hingga kecil.

Semakin berkualitasnya tingkat pendidikan dan lengkapnya fasilitas di pondok pesantren membuat setiap orang tidak ragu untuk memilih jalan pendidikan ini.

Berikut 5 Rekomendasi Pondok Pesantren Terbaik di Jawa Tengah :

1. Pondok Pesantren Zamzam Muhammadiyah Banyumas

Pondok pesantren ini berlokasi di Cilongok ini menyelenggarakan sekolah Islam dengan tingkat setara SMP serta SMA. Pesantren ini berada di Jalan Raya Pernasidi, Cilongok, Banyumas.

Hal atau aula pertemuan, kantin, laboratorium, koprasi, lapangan luas serta ruang produksi ekonomi menjadi fasilitas penunjang di Pondok Pesantren Zamzam Muhammadiyah.

2. Pondok Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran

Pondok pesantren Al-Irsyad Tengaran menyediakan sekolah setara tingkat SMP serta SMA. Lokasinya berada di Jalan Raya Semarang, Kecamatan Tengaran, Semarang.

Fasilitas kampus terpadu, laboratorium komputer, laundry, lapangan olahraga, koprasi, mini market serta pelayanan kesehatan telah disediakan di pesantren ini.

3. Pondok Pesantren Selamat Kendal

Pondok Pesantren Modern (PPM) Selamat di Kendal ini terletak di Jalan Raya Soekarno Hatta, Petebon, Kendal. Pesantren ini terkenal selain memiliki program unggulannya juga karena fasilitasnya yang lengkap.

Misalnya seperti kolam renang, Lab IPA dan komputer, kantin, koperasi ruang kesehatan dan taman gazebo turut disediakan demi meningkatkan kenyamanan para santri.

4. Pondok Pesantren Darul Falah Bangsri

Darul Falah berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Amtsilati. Pondok pesantren Darul Falah Amtsilati sendiri sudah tersedia untuk jenjang sekolah formal yakni MI, MTs, MA hingga Ma’had Aly (perguruan tinggi).

Bermacam fasilitas juga turut di sediakan di pondok pesantren yang berada di Bangsri, Jepara ini seperti, taman kedaton, perpustakaan, pusat medis, minimarket, hotel hingga cafe.

5. Pondok Pesantren Askhabul Kahfi Semarang

Terakhir adalah pondok pesantren Askhabul Kahfi yang menjalankan sistem sekolah berwawasan Aqidah Ahli Sunnah wal Jama`ah. Letaknya berada di Jalan Raya Cangkiran Gunungpati, Polaman, Mijen, Semarang.

Pondok pesantren ini membuka pendidikan untuk SMP, MTs, MA, SMK & Perguruan tinggi Ma’had Aly dengan fasilitas 5 area kampus, laboratorium komputer dan otomotif, perpustakaan, studio musik, minimarket dan sarana olahraga.

(wid)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2328 seconds (0.1#10.140)
pixels