Ustaz Adi Hidayat: 4 Janji Allah Bagi Ahli Tahajud

Senin, 15 Maret 2021 - 19:43 WIB
loading...
Ustaz Adi Hidayat: 4 Janji Allah Bagi Ahli Tahajud
Ustaz Adi Hidayat, Dai yang juga Direktur Quantum Akhyar Institute. Foto/Ist
A A A
Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyebutkan empat janji Allah Ta'ala bagi mereka ahli Tahajud. Sholat Tahajud adalah sebaik-baik sholat setelah sholat fardhu.

Tahajud berasal dari kata "Tahajjada" yang berarti bangun dari tidur. Ibadah ini mungkin terasa berat bagi sebagian orang, namun jika dikerjakan istiqomah (terus menerus) akan mendatangkan banyak kebaikan dan kemuliaan.

وَمِنَ اللَّيْلِ فَاسْجُدْ لَهُ وَسَبِّحْهُ لَيْلًا طَوِيلًا

"Dan pada sebagian dari malam, maka sujudlah kepada-Nya dan bertasbihlah kepada-Nya pada bagian yang panjang dimalam hari." (QS Al-Insan Ayat 26)

"Sholat malam ini adalah kebiasaan orang-orang shaleh sebelum kita. Karena mereka tahu sholat malam adalah waktu yang sangat mustajab untuk berdoa," kata Ustaz Adi Hidayat dalam satu ceramahnya yang disiarkan akun IG @kajiianustadzadihidayat.lc.



Nabi shalallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Di malam hari terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang muslim memanjatkan doa pada Allah berkaitan dengan dunia dan akhiratnya bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberikan apa yang ia minta. Hal ini berlaku setiap malamnya." (HR Muslim No 757)

Allah menjanjikan 4 kemuliaan bagi ahli Tahajud saat berada di dunia:

1. Allah akan angkat kariernya di tempat yang terbaik.
2. Allah Bimbing semua aktivitasnya sehingga jadi lebih mudah.
3. Allah bimbing setiap dia punya masalah supaya mendapatkan solusi terbaik.
4. Allah akan lindungi dia ketika beraktivitas dalam kehidupannya.

Adapun di Akhirat nanti, Allah menjanjikan mereka memasuki surga dengan kenikmatan yang ada di dalamnya. Di dunia mereka dapat 4 kemuliaan, di Akhirat mereka ditempatkan paling minimal di taman-taman Surga.

Wallahu A'lam

(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1648 seconds (0.1#10.140)