4 Tips Persiapan Puasa di Tengah Covid-19

Selasa, 21 April 2020 - 17:00 WIB
loading...
4 Tips Persiapan Puasa...
Persiapan yang wajib dilakukan umat Islam saat datangnya bulan suci Ramadhan. Ilustrasi: Dok SINDOnews
A A A
MEREBAKNYA wabah Corona menjadi ujian bagi umat Islam yang kini tengan menyambut bulan suci Ramadhan. Berikut ini merupakan beberapa hal yang harus kita dilakukan dalam menyambut bulan Ramadhan.

Pertama, persiapan Ruhiyah.
Maksud persiapan Ruhiyah adalah persiapan mental. Kita perlu menyiapkan mental untuk menunaikan ibadah puasa bulan Ramadhan karena dalam melaksanakan ibadah tersebut sama halnya seperti dengan orang yang sedang bertarung.

Tak hanya fisiknya saja yang perlu disiapkan, akan tetapi mental fisiknya juga sangat perlu untuk dapat melaksanakan ibadah puasa dengan sempurna.

Bahkan tak hanya ibadah puasa saja harus kita persiapkan. Ibadah lain juga harus dipersiapkan seperti perbanyak tilawah, qiyamu lail, salat fardhu berjamaah di rumah, zikir pagi dan petang. Semua dilakukan di rumah.

Setidaknya ada dua tantangan yang kita hadapi dalam mempersiapkan ruhiyah ini, yakni tantangan yang datangnya dari kita sendiri dan yang kedua adalah tantangan dari luar diri kita.

Kedua, persiapan jasadiyah.
Raga atau jasad kita juga perlu dipersiapkan dalam menyambut Bulan Ramadhan. Di tengah wabah Covid-19, kita dituntut untuk selalu menjaga kesehatan tubuh kita seperti pola makan yang teratur, olahraga dengan cukup dan perbanyak minum air putih.

Ketiga, persiapan maliyah.
Maksudnya adalah melipat gandakan harta untuk disedekahkan kepada orang-orang yang lebih membutuhkan harta tersebut. Pada bulan ini menjadi ajang di dalam meraih pahala sebanyak-banyaknya.

Bersedekah pada bulan Ramadhan sangat dianjurankan bagi setiap umat Islam. Sebagian harta kita adalah harta milik orang-orang yang membutuhkan.

Keempat, persiapan fikriyah.
Agar ibadah Ramadhan bisa optimal, diperlukan bekal wawasan yang benar tentang hal-hal yang terkait dengan bulan Ramadhan. Persiapan fikriah dibutuhkan karena ada ilmu dalam berpuasa seperti fikih puasa, hal -hal yang dapat merusak suatu amal, dan hal-hal yang dapat menyempurnakan amal tersebut.

Semoga Ramadhan tahun ini kita bisa melaksanakan ibadah puasa dan ibadah-ibadah lain tanpa rasa was-wasa sehingga mencapai derajat takwa. Aamin ya rabbal alamin.
(mhy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2351 seconds (0.1#10.140)