5 Hadis Palsu Tentang Cincin Akik Menurut Al-Albani

Jum'at, 15 Juli 2022 - 17:22 WIB
loading...
A A A
Menurut al-Albani, hadis ini juga maudhu'. Diriwayatkan oleh Ibnu Asakir IV/291 dalam mengetengahkan biografi al-Hasan bin Muhammad bin Ahmad bin Hisyam as-Sulami, dengan sanad dari Abi Ja'far Muhammad bin Abdullah al-Baghdadi, dari Muhammad bin al-Hasan, dari Muhammad Ath-Thawil, dari Anas r.a.

Ibnu Hajar dalam al-Lisan II/269 berkata, "Tidak diragukan lagi bahwa hadis ini maudhu', namun saya tidak mengetahui siapa yang memalsukannya." Pernyataan ini dikukuhkan oleh as-Suyuthi dalam al-La'ali 11/273.



Hadis keempat berbunyi, "Pakailah cincin akik, karena seseorang tidak akan ditimpa kesedihan selama ia memakainya."

Hadis juga maudhu' dan diriwayatkan oleh Ali bin Mahrawiyah. Al-Albani menjelaskan dalam sanadnya terdapat seorang bernama Daud bin Sulaiman al-Ghazi al-Jarjani yang oleh Ibnu Muin dinyatakan sebagai pendusta. Adz-Dzahabi berkata, "Dia adalah syekh kadzdzabin (biang pendusta)."

Hadis kelima berbunyi, "Barangsiapa memakai cincin akik, ia akan selalu menjumpai kebaikan."

Sekali lagi, al-Albani mengatakan, hadis ini maudhu'. Ibnul Jauzi meriwayatkannya dalam al-Maudhu'at dengan sanad dari Ibnu Hibban yakni dalam kitab adh-Dhuafa' dari Zuhair bin Ibad, dari Abu Bakar bin Syu'aib, dari Malik, dari az-Zuhri, dari Amr bin Syarid, dari Fatimah binti Rasulullah SAW .

Ibnul Jauzi berkata, "Abu Bakar ini telah meriwayatkan dari Imam Malik, padahal itu bukan hadis darinya." Pernyataan ini dikukuhkan Suyuthi dalam al-La'ali II/271. Adz-Dzahabi dalam mengetengahkan biografi Abu Bakar berkata, "Ini dusta semata." Pernyataan itu disepakati Ibnu Hajar dalam al-Lisan.

(mhy)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2863 seconds (0.1#10.140)