Hati adalah Sumber Kebaikan dan Keburukan Amal Perbuatan, Begini Penjelasannya

Rabu, 27 September 2023 - 14:25 WIB
Sumber kebaikan dan keburukan amal perbuatan adalah pada hati. Ilustrasi: Ist
Salah satu pelajaran yang dapat dipetik dari hadis dari Abi Abdullah Nu'man bin Basyir ra adalah, bahwa sumber kebaikan dan keburukan amal perbuatan adalah pada hati. Hadis yang dimaksud adalah sebagai berikut:

Dari Abi Abdullah Nu'man bin Basyir ra, beliau berkata: Saya mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Sesungguhnya perkara yang halal itu jelas dan perkara yang haram itu jelas, dan antara keduanya ada beberapa perkara syubhat (kurang jelas) yang tidak diketahui oleh banyak orang.

Siapa yang menghindari perkara syubhat, maka dia telah menjaga agama dan kehormatannya. Adapun siapa yang menerjang syubhat, niscaya dia akan terjerumus kepada yang haram, seperti penggembala yang menggembala di sekitar area terlarang, niscaya lambat laun (gembalaannya) akan makan rumput di area terlarang itu.

Ketahuilah bahwa setiap raja memiliki area larangan, sedangkan area larangan Allah adalah keharaman-keharaman-Nya. Ketahuilah bahwa pada setiap jasad ada segumpal daging, jika ia baik maka se luruh jasad menjadi baik juga, sebaliknya jika ia rusak maka seluruh jasad rusak juga. Ketahuilah ia adalah kalbu.” (HR Al-Bukhari dan Muslim )



Abu Ubaidah Yusuf bin Mukhtar As-Sidawi dalam bukunya berjudul "Syarah 10 Landasan Agama dari Kalimat Nubuwwah" menjelaskan sumber kebaikan dan keburukan amal perbuatan adalah pada hati. Jika hati baik maka seluruh jasad akan baik dan sebaliknya jika hati rusak maka seluruh jasadnya rusak.

Dalam Jami‘ al-‘Ulum wa-al-Hikam karya Ibnu Rajab disebutkan bahwa dahulu dikatakan: “Hati ibarat raja, sedangkan anggota tubuh lainnya ibarat prajuritnya yang sangat taat pada titah sang raja. Jika rajanya baik maka prajuritnya akan baik, sebaliknya jika raja nya rusak maka prajuritnya rusak.”

Oleh karena itu, hendaknya setiap orang memperhatikan kebaikan hatinya lebih daripada perhatiannya kepada badan dan penampilan luarnya. "Maka, jernihkanlah hatimu, wahai saudara ku, dari noda-noda hati seperti penyakit riya’, hasad, sombong, dan lain-lain. Jangan biarkan hatimu keras seperti batu. Lembut kanlah dengan dzikir dan selalu istighfar kepada Allah," ujar Abu Ubaidah Yusuf.

Allah SWT berfirman: "(Yaitu) pada hari ketika tidak berguna (lagi) harta dan anak-anak. Kecuali, orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih." ( QS Asy-Syu‘ara’ [26] : 88–89)



Adh-Dhahak berkata: “Yakni selamat dan bersih.” Imam Al-Qurthubi berkomentar: “Penafsiran ini bagus dan menghimpun semua pendapat yaitu bersih dari sifat-sifat yang tercela dan berhias dengan sifat-sifat yang indah.”105

Lantas, bagaimana caranya meraih hati yang bersih? Ada beberapa kiat jitu untuk meraihnya yang seandainya kita melaksanakannya maka kita akan segera meraihnya dengan izin Allah. Dalam risalah Wasa’il Tazkiyah Nufus karya Shadiq bin Muhammad Shadiq al-Baidhani disebutkan di antaranya adalah:

1. Doa dan memohon kepada Allah.

Tak dipungkiri bahwa hamba memiliki peran dalam penyucian hatinya. Namun, perlu disadari bahwa yang memberikan taufik kesucian dan kebeningan hati semata-mata hanya Allah. Maka, seorang hamba, dalam setiap detiknya selalu membutuhkan Allah dan memohon kepada-Nya agar Allah menganugerahkan kepadanya kebeningan hati. Oleh karena itulah, Nabi SAW mengajarkan kepada kita untuk berdoa:

اللَّهُمَّ آتِ نَفْسِيْ تَقْوَاهَا

وَزَكِّهَا أَنْتَ خَيْرُ مَنْ زَكَّاهَا

أَنْتَ وَلِيُّهَا وَمَوْلَاهَا


Allahumma aati nafsii taqwaahaa wa zakkihaa anta khoiru man zakkaahaa anta waliyyuhaa wa maulaahaa

Artinya: “Ya Allah, berikanlah kepada jiwaku ketakwaan dan sucikanlah jiwa karena Engkau adalah sebaik-baik Dzat yang menyucikannya.” (HR Muslim)

Halaman :
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
اِعۡلَمُوۡۤا اَنَّمَا الۡحَيٰوةُ الدُّنۡيَا لَعِبٌ وَّلَهۡوٌ وَّزِيۡنَةٌ وَّتَفَاخُرٌۢ بَيۡنَكُمۡ وَتَكَاثُرٌ فِى الۡاَمۡوَالِ وَالۡاَوۡلَادِ‌ؕ كَمَثَلِ غَيۡثٍ اَعۡجَبَ الۡكُفَّارَ نَبَاتُهٗ ثُمَّ يَهِيۡجُ فَتَرٰٮهُ مُصۡفَرًّا ثُمَّ يَكُوۡنُ حُطٰمًا‌ؕ وَفِى الۡاٰخِرَةِ عَذَابٌ شَدِيۡدٌ ۙ وَّمَغۡفِرَةٌ مِّنَ اللّٰهِ وَرِضۡوَانٌ‌ؕ وَمَا الۡحَيٰوةُ الدُّنۡيَاۤ اِلَّا مَتَاعُ الۡغُرُوۡرِ
Ketahuilah, sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan dan sendagurauan, perhiasan dan saling berbangga di antara kamu serta berlomba dalam kekayaan dan anak keturunan, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan para petani; kemudian (tanaman) itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia tidak lain hanyalah kesenangan yang palsu.

(QS. Al-Hadid Ayat 20)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More