Doa dan Zikir Selama Mabit di Mina yang Diajarkan Imam Al-Ghazali

Sabtu, 01 Juni 2024 - 07:30 WIB
Selama mabit di Mina jemaah haji harus menghayati makna dan hikmah dengan banyak berzikir berdoa dan menghayati perjalanan. Ilustrasi: Syaamilquran
Imam Al-Ghazali dalam Ihya Ulumuddin mengajarkan doa dan zikir selama mabit di Mina . Selama mabit di Mina jemaah haji harus menghayati makna dan hikmah dengan banyak berzikir berdoa dan menghayati perjalanan.

Para jamaah haji ke Mina untuk melakukan jumratul Ula, Wustha, dan Aqabah di kompleks jembatan Jumrah di kota Mina.

Mina adalah tempat bagi jamaah haji untuk melakukan mabit/bermalam selama 2 malam bagi yang mengambil nafar awal pada tanggal 11, 12 Dzulhijjah dan 3 malam bagi yang mengambil nafar tsani pada tanggal 11, 12, 13 Dzulhijjah.

Berikut doa selama mabit di Mina.

اللَّهُمَّ هَذَا مِنيَ فَامْنُنْ عَلَيَّ بِمَا مَنَنْتَ بِهِ عَلَى أَوْلِيَائِكَ وَأَهْلِ طَاعَتِكَ


Allahumma haadzaa minaa famnun ‘alayya bimaa mananta bihi ‘ala awliyaaika wa ahli thaa’atika

Artinya; Ya Allah, aku sudah sampai di Mina, anugerahkanlah kepadaku dengan apa yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dengan apa yang telah Engkau anugerahkan kepada para kekasih-Mu dan orang-orang yang taa kepada perintah-Mu.

(mhy)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, dia berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Tiga golongan yang tidak akan diajak bicara oleh Allah pada hari kiamat, yaitu seorang yang sudah tua berzina, orang miskin namun sombong, dan pemimpin yang pendusta.

(HR. Nasa'i No. 2528)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More