Proyek Besar Dajjal (3): Ketika Menguasai Dunia, Imam Mahdi Muncul Sebagai Penyelamat

Kamis, 25 Maret 2021 - 05:00 WIB
Di akhir zaman, sebelum Nabi Isa 'alaihissalam diturunkan ke bumi, Allah lebih dulu menghadirkan seorang pemimpin dari keturunan Rasulullah yang akan memimpin dunia dengan keadilan. Beliau adalah Imam Al-Mahdi.

Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda: " Al-Mahdi berasal dari umatku, berkening lebar, berhidung panjang dan mancung. Ia akan memenuhi bumi ini dengan keadilan dan kemakmuran, sebagaimana keadaan bumi sebelum itu dipenuhi oleh kezaliman dan kesemena-menaan, dan ia berumur tujuh tahun." (HR Abu Dawud, Al-Hakim dari Abi Sa'id Al Khudri, Hadis Hasan)

Di akhir zaman kemenangan akan menjadi milik mereka yang mengikuti Imam Mahdi dan bergabung dengan Mesiah sejati yaitu Nabi Isa 'alaihissalam. Kemenangan demi kemenangan akan diraih Imam Mahdi dan pasukannya sehingga membuat murka Dajjal. Dajjal pun keluar dari persembunyiannya dan berusaha membunuh Imam Mahdi serta pengikutnya.

Maka Allah menurunkan Nabi Isa dari langit. Turunnya Nabi Isa ke bumi memiliki misi menyelamatkan manusia dari fitnah Dajjal dan membersihkan segala penyimpangan agama. Beliau dan Imam Mahdi akan memberantas semua musuh-musuh Allah dan membunuh Dajjal.

Imam Mahdi dan Nabi Isa bersama-sama memerangi Dajjal dan pengikutnya, hingga Dajjal mati di tangan Nabi Isa di "Pintu Lud" Palestina. Demikianlah akhir kematian Dajjal sebagaimana diterangkan dalam riwayat Hadis. Semoga Allah senantiasa melimpahkan pertolongannya-Nya kepada umat Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم.

Wallahu A'lam

Referensi:

"The Diary of Dajjal" karya Noriagaa dan Archenarh

(rhs)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
تَعۡرُجُ الۡمَلٰٓٮِٕكَةُ وَ الرُّوۡحُ اِلَيۡهِ فِىۡ يَوۡمٍ كَانَ مِقۡدَارُهٗ خَمۡسِيۡنَ اَلۡفَ سَنَةٍ‌ۚ‏
Para malaikat dan Jibril naik menghadap kepada Tuhan, dalam sehari setara dengan lima puluh ribu tahun.

(QS. Al-Ma'arij Ayat 4)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More