Terbesar di Eropa, Ini 3 Ulama Berpengaruh di Rusia

Jum'at, 04 Maret 2022 - 20:00 WIB
Grand Mufti Rusia Syekh Rawil Gaynutdin merupakan salah satu ulama berpengaruh di Rusia. Foto/Dok Twitter @anadoluagency
Sejarah perkembangan Islam di Rusia tidak lepas dari peran ulama. Setidaknya ada tiga ulama terkenal yang cukup berpengaruh di Rusia.

Untuk diketahui, Islam di Rusia berkembang pada awal penaklukan Volga Tengah pada abad ke-16 oleh orang Tatar dan Turk. Mayoritas Muslim di Rusia mengikuti ajaran Islam Sunni. Beberapa wilayahnya seperti Chechnya, rata-rata menganut Mazhab Syafi'i, sama seperti Indonesia.

Wilayah Rusia yang mayoritas Muslim di antaranya: Dagestan, Chechnya, Ingushetia, Kabardino-Balkaria, dan Karachay-Cherkessia. Beberapa kota besar di Rusia juga banyak dihuni umat muslim seperti Moskow dan St Petersburg.

Pada era 1990-an, populasi muslim di Rusia kian berkembang. Di ibu kota Rusia, jumlah pemeluk Islam mencapai jutaan orang. Menurut satu sumber, terdapat 9.000 masjid di Rusia. Adapun populasi Muslim di Rusia sekitar 14-20 juta orang atau 10-14 persen dari total populasi Rusia yang berjumlah 146,8 juta pada 2018. Saat ini, muslim Rusia merupakan yang terbesar di Eropa.

Dagestan merupakan satu dari 22 republik di Rusia yang berpenduduk mayoritas muslim (sekitar 90,6 persen). Di republik inilah petarung UFC Khabib Nurmagomedov dilahirkan.



Berikut 3 Ulama terkenal yang berpengaruh di Rusia dikutip dari berbagai sumber:

1. Syekh Rawil Gaynutdin



Syekh Rawil Gaynudin atau nama lahirnya Ravil Ismagilovich Gaynutdinov adalah Ketua Dewan Mufti Rusia. beliau lahir lahir pada 25 Agustus 1959 di Kampung Shali, Daerah Pestrechinsky, Tatar, Kesatuan Soviet. Beliau berkhidmat sebagai Mufti Besar Rusia sejak 1 Julai 1996.

Mufti Syekh Rawil Gaynutdin merupakan cendekiawan Muslim yang berbasis di Moskow. Di antara berbagai peran akademis, beliau adalah Grand Mufti Rusia dan Ketua Persatuan Mufti Rusia. Beliau merupakan satu-satunya tokoh penting dalam skema Islam Rusia.

Sebagai anggota Dewan Presiden Rusia untuk Koordinasi dengan Organisasi Keagamaan, beliau adalah tokoh kunci dalam hubungan antara Kremlin dan populasi Muslim Rusia.

2. Syekh Ahmad Afandi Abdulaev



Beliau lahir 15 September 1959 di Republik Sosialis Soviet Otonom Dagestan, di Desa Inkho, Daerah Gumbetovsky. Syekh Ahmad Afandi adalah seorang ulama dan Mufti Dagestan. Beliau juga Guru Tarekat Naqsyabandiyah dan Syazaliyah dan salah satu pemimpin spiritual Muslim Dagestan.

Keluarganya mempraktikkan agama Islam, bahkan selama masa Soviet ketika orang-orang beragama secara resmi dilarang. Syekh Ahmad Afandi adalah cucu sufi terkenal Naqshbandiyah dan Shazaliyah, Abdulhamid Afandi.

Pada tahun 1991, Ahmad-Haji menjadi Imam di sebuah Masjid di Daerah Kizilyurt. Pada 2013, Beliau Mufti menerima status kehormatan sebagai Penjaga Relik (peningalan) Suci Nabi Muhammad, dan juga relik itu sendiri, termasuk rambut Nabi dan peningalan lain yang diberkati.

3. Syekh Talgat Safa Tajuddin



Ulama besar Rusia lainnya adalah Syekh Talgat Safa Tajuddin (Talgat Safich Tadzhuddin). Beliau lahir 12 Oktober 1948 di Kazan dari keluarga Tatar. Beliau seorang Syekh Islam di Rusia dan Ketua Mufti Rusia dan kepala Direktorat Spiritual Muslim Pusat Rusia, Tahun 1992 hingga akhir 2015.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
cover top ayah
وَاِذَا مَسَّ الۡاِنۡسَانَ الضُّرُّ دَعَانَا لِجَنۡۢبِهٖۤ اَوۡ قَاعِدًا اَوۡ قَآٮِٕمًا ۚ فَلَمَّا كَشَفۡنَا عَنۡهُ ضُرَّهٗ مَرَّ كَاَنۡ لَّمۡ يَدۡعُنَاۤ اِلٰى ضُرٍّ مَّسَّهٗ‌ؕ كَذٰلِكَ زُيِّنَ لِلۡمُسۡرِفِيۡنَ مَا كَانُوۡا يَعۡمَلُوۡنَ
Dan apabila manusia ditimpa bahaya dia berdoa kepada Kami dalam keadaan berbaring, duduk atau berdiri, tetapi setelah Kami hilangkan bahaya itu darinya, dia kembali (ke jalan yang sesat), seolah-olah dia tidak pernah berdoa kepada Kami untuk (menghilangkan) bahaya yang telah menimpanya. Demikianlah dijadikan terasa indah bagi orang-orang yang melampaui batas apa yang mereka kerjakan.

(QS. Yunus Ayat 12)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More