7 Adab Makan Beserta Doa Sebelum dan Sesudahnya, Nomor Terakhir Dapat Berkah

Senin, 26 September 2022 - 06:40 WIB
Rasulullah SAW juga makan di atas lantai seadanya tanpa alas atau bantal yang sering dipakai para Raja. Beliau menconrohkan posisi makan yang lebih mendekatkan pada kerendahan hati.

5. Makan dengan Posisi Duduk (Bukan Duduk Santai)

Imam Al-Bukhari meriwayatkan sebuah hadits dari Abu Juhaifah radhiyallahu 'anhu, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

لَا آكُلُ مُتَّكِئًا

Artinya: "Aku tidak makan sambil duduk itka'."

Makna hadis di atas adalah "Aku tidaklah makan makanan seperti orang yang ingin banyak makan lalu dia mengambil posisi duduk yang nyaman. Namun aku duduk seperti orang yang akan bangkit serta makan sedikit." (Syarh Muslim)

Itka' yaitu cara duduk yang bisa membuat tenang dan santai saat makan. Duduk semacam ini mendorong seseorang makan lebih banyak sementara hal ini tercela dalam syariat. Rasulullah SAW makan secukupnya sesuai kebutuhan. Karena itu Beliau duduk seperti orang yang hendak bangkit.

Berikut 3 jenis duduk yang dianjurkan ketika makan:

- Duduk iq'a (menegakkan kedua telapak kaki lalu duduk di atas kedua tumitnya).

- Duduk bertumpu pada kedua lutut dan punggung telapak kaki.

- Duduk di atas kaki kiri dan menegakkan kaki kanan.

Perlu diingat, bukan berarti makan di atas kursi dilarang oleh syariat. Hanya saja makan dengan posisi duduk lebih menjauhkan seorang hamba dari sifat sombong.

6. Makan dengan Tiga Jari dan Menjilatinya

Di antara adab makan yang populer dicontohkan Nabi adalah makan dengan tiga jari dan menjilati jari-jarinya setelah selesai makan. Dari Ka'ab bin Malik dari bapaknya beliau mengatakan, "Rasulullah shollallohu 'alaihi wasallam itu makan dengan menggunakan tiga jari dan menjilati jari-jari tersebut sebelum dibersihkan." (HR Muslim 2032)

Riwayat lain dari Ibnu Abbas radhiyallahu 'anhu, Nabi shollallohu 'alaihi wasallam bersabda: "Jika salah satu di antara kalian makan, maka janganlah dia bersihkan tangannya sehingga dia jilati atau dia minta orang lain untuk menjilatinya." (HR Al-Bukhari 5456 dan Muslim 2031)

Alasan menjilati jari untuk membersihkan sisa makanan sebagaimana sabda Beliau berikut: "Sesungguhnya kalian tidak mengetahui di manakah letak berkah makanan tersebut."

Adapun makanan yang tidak bisa dimakan dengan 3 jari diperbolehkan makan menggunakan lebih dari tiga jari.

7. Makan Berjamaah

Meski makan sendirian tidak dilarang dalam syariat, namun makan secara berjamaah lebih mendatangkan keberkahan. Di antara adab makan yang diajarkan Nabi adalah makan bersama-sama pada satu piring.

Dari Ibnu Umar disebutkan: "Makanlah bersama-sama dan janganlah sendiri-sendiri karena sesungguhnya makanan satu orang itu cukup untuk dua orang". (HR At-Thabrani)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
لَهٗ مُعَقِّبٰتٌ مِّنۡۢ بَيۡنِ يَدَيۡهِ وَمِنۡ خَلۡفِهٖ يَحۡفَظُوۡنَهٗ مِنۡ اَمۡرِ اللّٰهِ‌ؕ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُغَيِّرُ مَا بِقَوۡمٍ حَتّٰى يُغَيِّرُوۡا مَا بِاَنۡفُسِهِمۡ‌ؕ وَاِذَاۤ اَرَادَ اللّٰهُ بِقَوۡمٍ سُوۡۤءًا فَلَا مَرَدَّ لَهٗ‌ۚ وَمَا لَهُمۡ مِّنۡ دُوۡنِهٖ مِنۡ وَّالٍ
Baginya (manusia) ada malaikat-malaikat yang selalu menjaganya bergiliran, dari depan dan belakangnya. Mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia.

(QS. Ar-Ra'd Ayat 11)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More