5 Keutamaan dan Manfaat Surat Asy-Syu'ara, Penghilang Rasa Takut dan Lelah

Kamis, 26 Januari 2023 - 22:44 WIB
loading...
5 Keutamaan dan Manfaat Surat Asy-Syuara, Penghilang Rasa Takut dan Lelah
Keutamaan dan manfaat membaca Surat Asy-Syuara dapat mendatangkan kebaikan dan perlindungan bagi pembacanya. Foto/Ist
A A A
Keutamaan dan manfaat Surat Asy-Syu'ara, surat ke-26 dalam Al-Qur'an perlu diketahui kaum muslim. Surat ini terdiri dari 227 ayat (golongan surat-surat Makkiyyah).

Dinamakan Asy-Syu'araa (kata jamak dari AsySyaa'ir) yang artinya penyair diambil dari lafaz Asy-Syuaraa' pada ayat 224, bagian terakhir surat ini. Dalam surat ini, Allah secara khusus menyebutkan sifat dan kedudukan para penyair yang jauh berbeda dengan para Rasul.

Mereka diikuti oleh orang-orang yang sesat dan suka memutarbalikkan lidah. Selain itu mereka tidak mempunyai pendirian, perbuatan mereka tidak sesuai dengan apa yang mereka ucapkan.

Sifat-sifat yang demikian tidaklah sekali-kali terdapat pada Rasul. Karena itu, tidaklah patut jika Nabi Muhammad SAW dituduh sebagai penyair dan Al-Quran dituduh sebagai syair. Padal Al-Qur'an adalah wahyu Allah, bukan buatan manusia.

Selain menceritakan tentang para penyair, Surat As-Syu'ara juga memuat kisah-kisah para Rasul seperti Nabi Nuh, Shalih, Musa, Luth, Hud, Syuaib dan kisah hikmah lainnya.

Keutamaan dan Manfaat Asy-Syu'ara
Adapun keutamaan membaca Asy-Syu'ara dapat mendatangkan kebaikan bagi pembacanya. Surat ini juga memiliki manfaat (khasiat) untuk menghilangkan rasa takut.

Berikut beberapa khasiat dan keutamaannya dikutip dari Abusyuja:

1. Termasuk Al-Ma'in
Surat ini termasuk hal yang berharga diturunkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW sebagai pengganti Zabur..

2. Memperoleh 20 Kebaikan Orang Mukmin
Dalam satu riwayat disebutkan, "Barangsiapa yang membaca surat ini, maka ia akan memperoleh sepuluh kebaikan, sejumlah semua orang mukmin laki-laki dan perempuan, ia keluar dari kuburnya dengan berseru, 'laa ilaaha illallah'. Dan barangsiapa yang membacanya ketika waktu subuh, maka seakan-akan ia membaca seluruh kitab yang pernah diturunkan oleh Allah..." (Tafsirul Burhan, Juz 5: 483)

3. Dapat Digunakan untuk Doa Menghilangkan Rasa Takut
Ketika seseorang sedang didera rasa takut disebabkan berbagai hal, seperti ancaman atau kezaliman dari seseorang, maka berdoalah dengan membaca Surat Asy-Syu'ara' Ayat 10:

وَاِذۡ نَادٰى رَبُّكَ مُوۡسٰۤى اَنِ ائۡتِ الۡقَوۡمَ الظّٰلِمِيۡنَۙ‏

Wa idz naadaa Rabbuka Muusaaa ani'-til qowmazh zhaalimiin

Artinya: "Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu menyeru Musa (dengan firman-Nya), "Datangilah kaum yang zhalim itu," (QS Asy-Syu'ara': 10)

4. Dapat Digunakan untuk Wasilah Menghilangkan Lelah
Apabila seseorang sedang lelah setelah bekerja, maka hendaknya ia berdoa dengan membaca Surat Asy-Syu'ara ayat 78-79, niscaya (atas izin Allah) badanya akan kembali segar. Berikut bacaannya:

الَّذِي خَلَقَنِي فَهُوَ يَهْدِينِ . وَالَّذِي هُوَ يُطْعِمُنِي وَيَسْقِينِ


Artinya: "(yaitu) Yang telah menciptakan aku, maka Dia yang memberi petunjuk kepadaku. Dan Yang memberi makan dan minum kepadaku." (Asy-Syu'ara ayat 78-79)

5. Perlindungan dari Bisa Binatang Buas atau Racun
Ketika terkena gigitan binatang buas, maka selain pergi ke dokter untuk memeriksa, hendaklah berdoa dengan membaca Surat Asy-Syu'ara' ayat 130. Insya Allah, proses penyembuhan akan menjadi lebih cepat. Berikut bacaannya:

وَاِذَا بَطَشۡتُمۡ بَطَشۡتُمۡ جَبَّارِيۡنَۚ‏

Wa izaa batashtum batashtum jabbaariin

Aryinya: "Dan apabila kamu menyiksa, maka kamu lakukan secara kejam dan bengis." (Asy-Syu'ara' ayat 130)



Wallahu A'lam
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1327 seconds (0.1#10.140)