Palestina Bumi Ribath Akhir Zaman, Ini Beberapa Keutamaannya

Jum'at, 20 Oktober 2023 - 21:59 WIB
loading...
A A A
Artinya: "Ketahuilah, pusat negeri Islam adalah Syam." (HR an-Nasa'i)

5. Negeri yang Didoakan Malaikat
Rasulullah ﷺ sendiri mendoakan negeri Syam dan juga Yaman.

اللهم بارك لنا في شامنا وبارك لنا في يمننا قالوا وفي نجدنا قال اللهم بارك لنا في شامنا وبارك لنا في يمننا قالوا وفي نجدنا قال هناك الزلازل والفتن وبها أو قال منها يخرج قرن الشيطان

Artinya: "Ya Allah, berilah kami barokah pada negeri Syam, Ya Allah berilah kami barokah pada negeri Yaman. Para sahabat bertanya: termasuk Nejed? Rasulullah berdoa: 'Ya Allah berilah kami barakah pada negeri Syam, ya Allah berilah kami barakah pada negeri Yaman'. Para sahabat masih bertanya: termasuk Nejed? Rasulullah SAW menjawab: "Di sana terjadi gempa dan huru-hara, dan di sana muncul dua tanduk setan." (HR Al-Bukhari)

6. Benteng Islam Saat Terjadinya Perang Akhir Zaman

تحت كل راية اثنا عشر ألفا ، فسطاط المسلمين يومئذ في أرض يقال لها: الغوطة ، فيها مدينة و يقال لها: دمشق

Artinya: "Pada tiap panji terdiri dari 12.000 prajurit. Benteng umat Islam saat itu di wilayah yang disebut Ghouthah, daerah sekitar Kota Damaskus (Suriah)." (HR Ahmad)

7. Pasukan Terbaik Akhir Zaman Ada di Syam

سيصير الأمر إلى أن تكونوا جنودا مجندة ، جند بالشام وجند باليمن وجند بالعراق قال ابن حوالة: خر لي يارسول الله إن أدركت ذلك ، فقال: عليك بالشام فإنها خيرة الله من أرضه ، يجتبى إليها خيرته من عباده ، فأما إن أبيتم فعليكم بيمنكم ، واسقوا من غُدُركم، فإن الله توكل لي بالشام وأهله

Artinya: "Pada akhirnya umat Islam akan menjadi pasukan perang: Satu pasukan di Syam, satu pasukan di Yaman, dan satu pasukan lagi di Iraq. Ibnu Hawalah bertanya: 'ahai Rasulullah, pilihkan untukku jika aku mengalaminya.' Nabi bersabda: "Hendaklah kalian memilih Syam, karena ia adalah negeri pilihan Allah, yang Allah kumpulkan di sana hamba-hamba pilihan-Nya, jika tak bisa hendaklah kalian memilih Yaman dan berilah minum dari mata air yang ada di lembahnya, karena Allah menjamin untukku negeri Syam dan penduduknya." (HR Abu Dawud)

8. Tempat Turunnya Nabi Isa

وإن عيسى نازل فإذا رأيتموه فاعرفوه رجل مربوع على الحمرة والبياض ينزل بين ممصرتين كأن رأسه يقطر وإن لم يصبه بلل

Artinya: "Nabi Isa 'alaihissalam akan turun berdekatan dengan menara putih di timur Damsyik (Damaskus), dengan memakai pakaian kuning. Dua telapak tangannya terletak di atas sayap dua Malaikat. Apabila dia menundukkan kepalanya meneteslah air. Apabila dia mengangkat kepalanya lagi, turunlah daripadanya seperti untaian mutiara." (HR Muslim)

9. Tempat Terbunuhnya Dajjal

يأتي المسيح الدجال من قبل المشرق وهمته المدينة حتى ينزل دائر أحد - يعني: قريباً من جبل أحد - ثم تصرف الملائكة وجهه قبل الشام وهناك يهلك

Artinya: "Al-Masih Dajjal akan datang dari arah timur, ia menuju Madinah hingga berada di balik Uhud, ia disambut oleh Malaikat, maka Malaikat membelokkan arahnya ke Syam, di sana ia dibinasakan." (HR Ahmad) Riwayat lain menyebutkan: "Lalu, turunlah Isa bin Maryam di menara putih di bagian timur Damaskus. Isa bin Maryam menemukan Dajjal di Pintu Lod Palestina, kemudian membunuhnya." (HR Abu Dawud)

(rhs)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1785 seconds (0.1#10.140)