Konsep Islam Menanggulangi Korupsi, Ibnu Asyur: Perlu Reformasi Individual dan Sosial

Minggu, 12 November 2023 - 14:41 WIB
loading...
A A A
Hal demikian dikarenakan tidak akan pernah ada kehidupun pada hati-hati seluruh manusia itu, tidak pernah pula ada kenikmatan di dalamnya, tidak akan pernah pula mereka merasakan ketenangan batin dalam kehidupannya, kecuali di saat mereka itu telah mengenal, dan mengetahui Tuhannya, yang menjadi sesembahannya, dan penciptanya, mengenal-Nya dengan seluruh nama-nama-Nya, sifat-sifat-Nya, dan perbuatan perbuatannya.

Dan bersamaan dengan hal itu disertai pula dengan rasa kecintaannya yang terdepan kepada-Nya dari segala kecintaannya kepada apapun, juga disertai dengan kesungguhannya mendekatkan dirinya kepada Nya, daripada kedekataannya dengan semua makhluk ciptaan-Nya.



b. Terbangunnya salah satu cabang dari cabang-cabang Iman, yaitu moralitas “rasa malu”.

c. Menumbuhkan stimulus (perangsang) untuk melakukan amal soleh, sebagaimana difirmankan:

هُوَ ٱلَّذِى خَلَقَ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضَ فِى سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ ٱسْتَوَىٰ عَلَى ٱلْعَرْشِ ۚ يَعْلَمُ مَا يَلِجُ فِى ٱلْأَرْضِ وَمَا يَخْرُجُ مِنْهَا وَمَا يَنزِلُ مِنَ ٱلسَّمَآءِ وَمَا يَعْرُجُ فِيهَا ۖ وَهُوَ مَعَكُمْ أَيْنَ مَا كُنتُمْ ۚ وَٱللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ بَصِيرٌ

Huwallażī khalaqas-samāwāti wal-arḍa fī sittati ayyāmin ṡummastawā 'alal-'arsy, ya'lamu mā yaliju fil-arḍi wa mā yakhruju min-hā wa mā yanzilu minas-samā`i wa mā ya'ruju fīhā, wa huwa ma'akum aina mā kuntum, wallāhu bimā ta'malụna baṣīr

Artinya: "Dialah yang menciptakan langit dan bumi dalam enam masa: Kemudian Dia bersemayam di atas ´arsy. Dia mengetahui apa yang masuk ke dalam bumi dan apa yang keluar daripadanya dan apa yang turun dari langit dan apa yang naik kepadaNya, Dan Dia bersama kamu di mana saja kamu berada. Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan. ( QS al-Hadid/57 : 4).



Ibnu Katsir dalam "Tafsir al-Qur’an al-Azim", menjelaskan tafsir dan makna ayat ini: Dialah Allah yang mengawasi kalian, menyaksikan seluruh perbuatan kalian di mana saja dan bagaimana saja kondisi kalian, di daratan dan di lautan, pada malam hari atau siang hari, di rumah-rumah atau di gua-gua, seluruhnya sama-sama di bawah ilmu dan pengawasan-Nya, penglihatan serta pendengaran-Nya, Ia mendengar ucapan kalian, melihat tempat kalian, mengetahui rahasia kalian, dan bisikan-bisikan kalian”.
(mhy)
Halaman :
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1803 seconds (0.1#10.140)