Surat Fathir: Rezeki Lancar, Dagangan Laris Manis

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 06:47 WIB
loading...
A A A
Pencipta
Surat Fathir artinya adalah “pencipta”. Surat ini terdiri atas 45 ayat, termasuk dalam golongan surat Makkiyyah, dan diturunkan setelah surat Al-Furqan.

Ia dinamakan Fathir merujuk pada perkataan Fathir yang terdapat pada ayat pertama dari surat ini. Ia menjadi surat terakhir dari urutan surat-surat yang dimulai dengan lafadz alhamdulillah.

Di dalam surat ini disebutkan bahwa Allah adalah pencipta langit dan bumi, pencipta para malaikat, pencipta alam semesta yang semua itu menjadi bukti atas kekuasaan dan kebesaran-Nya. Surat ini disebutkan bahwa Allah telah menciptakan para malaikat bersayap sebagai utusan-Nya.

Nabi Muhammad SAW bersabda, “Barangsiapa yang membaca Surat Fathir karena mengharapkan apa yang ada di sisi Allah, maka Dia akan mendekatkannya kepada delapan pintu surga, dan setiap pintu itu berkata, ‘Mendekatlah dan masuklah dariku ke surga.’ Lalu ia pun masuk dari pintu mana pun yang dikehendakinya.’”
(mhy)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1646 seconds (0.1#10.140)