Salim Maula Abu Hudzaifah: Tak Jelas Nasabnya, tapi Berani Menentang Khalid Bin Walid

Jum'at, 08 Juli 2022 - 16:14 WIB
loading...
A A A
Ia juga tidak memandangnya sebagai seorang panglima yang kesalahan-kesalahannya harus dibiarkan begitu saja, tetapi ia memandang Khalid sebagai tim dan sekutunya dalam kewajiban dan tanggung jawab.

Ia menentang dan menyalahkan Khalid bukanlah karena ambisi atau suatu maksud tertentu, melainkan hanya melaksanakan nasihat yang diakui kebenarannya dalam Islam, dan yang telah lama didengarnya dari Nabi SAW bahwa nasihat itu merupakan penegak agama ini.

Rasulullah SAW bersabda: "Agama itu nasihat. Agama itu nasihat. Agama itu nasihat.”

Ketika Rasulullah SAW mendengar perbuatan Khalid bin Al-Walid, beliau bertanya, “Adakah yang menyanggahnya?”

Alangkah agungnya pertanyaan itu, dan alangkah mengharukan. Kekecewaan menjadi surut, ketika mereka mengatakan kepada beliau, “Ada. Salim menegur dan menyanggahnya.”

Salim hidup mendampingi Rasul SAW dan orang-orang beriman. Ia tidak pernah ketinggalan dalam suatu peperangan mempertahankan agama dan tidak kehilangan semangat dalam suatu ibadah. Persaudaraannya dengan Abu Hudzaifah pun makin hari makin bertambah erat dan kokoh.

(mhy)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3017 seconds (0.1#10.140)