40 Hari Menuju Ramadhan, Yuk Siapkan Lahir dan Batin dari Sekarang

Kamis, 04 Maret 2021 - 05:00 WIB
Cara yang diajarkan Rasulullah صلى الله عليه وسلم adalah selalu mengoreksi ke dalam diri kita. Jangan sampai lalai mengontrol hawa nafsu kita. Kemudian saling berdoa dan mendoakan kebaikan terhadap orang-orang yang pernah bermasalah dengan kita. Itu adalah pembersih hati kita

"Ketika kita sudah berusaha membersihkan hati kita, maka Ramadhan akan lebih bermakna. Kita akan merasakan nikmatnya ibadah Ramadhan. Di antara suami istri tetap mesra dan indah, antara sesama saudara jadi mudah untuk tegur menegur di dalam meningkatkan keimanan," terang Buya Yahya.

Dengan demikian, kita akan menjadi orang-orang yang beruntung di bulan suci Ramadhan. Keluar di bulan suci Ramadhan menjadi orang yang bertakwa, yang hakikatnya adalah semakin baik kepada Allah dan semakin baik kepada sesama manusia.

أللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَان


Allahumma bariklana fi Rajaba wa Sya’bana wa ballighna Ramadhan.

"Ya Allah, berkahilah kami di bulan Rajab dan Sya’ban, dan sampaikanlah (umur) kami hingga bulan Ramadhan."



Wallahu A'lam
(rhs)
Halaman :
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَاِذَا رَاَيۡتَ الَّذِيۡنَ يَخُوۡضُوۡنَ فِىۡۤ اٰيٰتِنَا فَاَعۡرِضۡ عَنۡهُمۡ حَتّٰى يَخُوۡضُوۡا فِىۡ حَدِيۡثٍ غَيۡرِهٖ‌ ؕ وَاِمَّا يُنۡسِيَنَّكَ الشَّيۡطٰنُ فَلَا تَقۡعُدۡ بَعۡدَ الذِّكۡرٰى مَعَ الۡقَوۡمِ الظّٰلِمِيۡنَ
Apabila engkau (Muhammad) melihat orang-orang memperolok-olokkan ayat-ayat Kami, maka tinggalkanlah mereka hingga mereka beralih ke pembicaraan lain. Dan jika setan benar-benar menjadikan engkau lupa akan larangan ini, setelah ingat kembali janganlah engkau duduk bersama orang-orang yang zhalim.

(QS. Al-An'am Ayat 68)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More