Hudzaifah bin al-Yaman (3): Ketika Sang Ayah Syahid oleh Pedang Pasukan Muslim

Selasa, 26 Oktober 2021 - 16:14 WIB


Gubernur Nahawand

Pada masa Khalifah Umar bin Khattab , Hudzaifah bin Al-Yaman ditugaskan untuk menjadi Gubernur di Nahawand, dan beliau menetap di sana sampai wafatnya. Tatkala beliau sakit keras yang menyebabkan wafatnya, beberapa sahabat datang mengunjunginya tengah malam. Hudzaifah bertanya, “Jam berapa sekarang?”

“Mendekati waktu subuh,” jawab mereka.

“Aku berlindung kepada Allah dari waktu subuh yang menyebabkan aku masuk neraka,” ujar Hudzaifah.

“Adakah dari kalian yang membawa kain kafan?” tanya Hudzaifah.

“Ada,” jawab mereka.

“Aku tidak butuh kain kafan mahal. Jika diriku baik dalam penilaian Allah, maka Dia akan menggantikannya untukku dengan kain kafan yang lebih baik. Namun, jika aku tidak baik dalam pandangan-Nya, Dia akan menanggalkan kain kafan itu dari tubuhku,” ujar Hudzaifah.

Lalu ia berdo’a, “Ya Allah! Sesungguhnya engkau mengetahui bahwa aku lebih suka fakir dari pada kaya, aku lebih suka sederhana dari pada mewah, dan aku lebih suka mati dari pada hidup.”

Setelah berdoa demikian, Hudzaifah bin Al-Yaman meninggal dunia. Hudzaifah wafat di kota Mada’in pada tahun 35/36 Hijriyah, selisih 40 hari setelah wafatnya sahabat Utsman bin Affan .

Sebagaimana sahabat-sahabat yang lain, Hudzaifah bin Al-Yaman banyak meriwayatkan Hadits dari Rasulullah SAW. Karena kedekatan secara personal dan spiritual dengan Rasulullah SAW lah yang membuatnya banyak memperoleh riwayat Hadits dari Rasulullah SAW yang kemudian diriwayatkan oleh para sahabat Rasul yang lain.

(mhy)
Halaman :
Follow
Hadits of The Day
Dari Mu'adz bin Jabal bahwa Rasulullah shallallahu wa'alaihi wa sallam menggandeng tangannya dan berkata: Wahai Mu'adz, demi Allah, aku mencintaimu, aku wasiatkan kepadamu wahai Mu'adz, janganlah engkau tinggalkan setiap selesai shalat untuk mengucapkan:  ALLAAHUMMA A'INNII 'ALAA DZIKRIKA WA SYUKRIKA WA HUSNI 'IBAADATIK (Ya Allah, tolonglah aku untuk selalu mengingat-Mu (berdzikir kepada-Mu), dan bersyukur kepada-Mu, serta beribadah dengan baik kepada-Mu.)

(HR. Sunan Abu Dawud No. 1301)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More