Surat Terpendek di Al Qur'an : Surat Al-Kautsar, 3 Ayat yang Memiliki Banyak Faedah

Jum'at, 06 Agustus 2021 - 13:27 WIB
loading...
Surat Terpendek di Al Quran : Surat Al-Kautsar,  3 Ayat yang Memiliki Banyak Faedah
foto wikipedia
A A A
Surat terpendek di Al Qur'an adalah surat Al-Kautsar, yang hanya terdiri dari tiga ayat saja. Surat ini merupakan surat ke-108 dalam Al-Qur'an yang diturunkan di Makkah, sebab itu Al Kautsar masuk dalam golongan surat Makkiyah .

Imam Ahmad meriwayatkan dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu terkait asbabun nuzul surat Al Kautsar. Bahwa Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam menundukkan kepalanya sejenak lalu beliau mengangkat kepalanya seraya tersenyum . Para sahabat bertanya, "Mengapa engkau tersenyum ya Rasulullah?"



Maka Rasulullah menjawab, "Sesungguhnya telah diturunkan kepadaku suatu surat." Lalu beliau membaca Surat Al Kautsar. "Tahukah kalian apakah Al-Kautsar itu?"

Mereka menjawab, "Allah dan Rasul-Nya lebih mengetahui." Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda:

"Al Kautsar adalah sebuah sungai (telaga) yang diberikan kepadaku oleh Tuhanku di dalam surga. Padanya terdapat kebaikan yang baik. Umatku kelak akan mendatanginya di hari kiamat. Jumlah wadah-wadah (bejana-bejana)nya sama dengan bilangan bintang-bintang. Diusir darinya seseorang hamba, maka aku berkata, "Ya Tuhanku, sesungguhnya dia dari umatku." Maka dikatakan, "Sesungguhnya kamu tidak mengetahui apa yang telah dibuat-buatnya sesudahmu"." (HR. Ahmad)



Surat Al-Kautsar diturunkan kepada Rasulullah karena suatu alasan. Yakni, di saat Rasulullah merasa sedih karena beliau ditinggalkan dua orang yang sangat dikasihi dan disayangi. Oleh sebab itu surat ini merupakan surat yang berfungsi untuk menghibur Rasulullah. Di dalamnya kaya akan makna yang baik untuk dijadikan suatu pedoman.

Berikut ayat surat Al-Kautsar dan artinya :

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

1. اِنَّآ اَعْطَيْنٰكَ الْكَوْثَرَ

"Sungguh, Kami telah memberimu (Muhammad) nikmat yang banyak".

2. فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ

"Maka laksanakanlah shalat karena Tuhanmu, dan berkurbanlah (sebagai ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah)."

3. اِنَّ شَانِئَكَ هُوَ الْاَبْتَرُ

"Sungguh, orang-orang yang membencimu dialah yang terputus (dari rahmat Allah)."



Setiap muslim hendaknya membaca dan mengamalkan surat Al Kautsar setiap hari, karena surat ini memiliki beberapa keutamaan. Dirangkum dari berbagai sumber, inilah beberapa keutamaan surat Al Kautsar, di antaranya:

1. Dapat digunakan sebagai alat Ikhtiar penyembuh penyakit

Surat Al Kautsar ternyata juga bisa digunakan dalam proses ikhtiar meminta kesembuhan dari berbagai macam penyakit. Caranya cukup mudah, kita membaca surat Al Kautsar saat akan minum. Siapkan terlebih dahulu air segelas dan bacalah surat Al Kautsar. Lakukan cara ini secara rutin setiap mau minum air. Namanya juga ikhtiar, selain itu kita memohon ampunlah kepada Allah Ta'ala dan senantiasa mendekatkan diri kepada-Nya.
Halaman :
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1407 seconds (0.1#10.140)