Ngidam Perempuan Hamil dalam Pandangan Syariat

Senin, 12 Oktober 2020 - 13:12 WIB
loading...
Ngidam Perempuan Hamil...
Al Qur’an menyebutkan bahwa bersenang hati merupakan hak yang harus dimiliki seorang perempuan yang hamil. Karenanya, seorang ibu hamil harus selalu gembira dan bahagia. Foto ilustrasi/ist
A A A
Umumnya perempuan hamil seringkali mengalami hal-hal yang tak terduga dari kebiasaannya. Orang sering mengartikannya dengan istilah 'ngidam'. Ngidam juga sering dikaitkan dengan mitos tertentu, misalnya keinginan bayi yang dikandungnya, atau lainnya.

Soal ngidam ini, sebenarnya bagaimana menurut syariat? Apa saja yang seharusnya dilakukan oleh para perempuan yang tengah mengandung ini?

Ngidam atau mengidam adalah munculnya keinginan besar untuk mengecap atau menyantap makanan maupun minuman tertentu. Bila tidak dituruti, istri yang lagi hamil bisa saja merasa sedih, resah, bahkan marah. Dalam QS Ali Imran ayat 39 Al Qur’an menyebutkan kehamilan dengan kata Al Busyra yang bermakna kabar gembira. Oleh sebab itu kabar kehamilan harus disambut dengan hati bahagia.

(Baca juga : Menjemput Keberkahan dengan Amalan-amalan di Pagi Hari )

Istri hamil yang selalu bahagia akan mempengaruhi tumbuh kembang sang janin. Berdasarkan riset, ibu hamil yang bahagia itu bisa melahirkan bayi dengan kualitas otak yang sempurna dan emosi tangguh, sebaliknya ibu yang sering stres dan hobi ngomel akan melahirkan bayi yang lemah (fragile).

Dan salah satu cara untuk membahagiakan ibu hamil adalah menuruti apa yang diidamkan. Sebab jika ibu hamil sudah mendapatkan apa yang diidamkan, ia akan bahagia secara lahir dan batin. Al Qur’an menyebutkan bahwa bersenang hati merupakan hak yang harus dimiliki seorang wanita yang hamil. Tersurat dalam firman Allah ta'ala QS Maryam ayat 26:

فَكُلِى وَٱشْرَبِى وَقَرِّى عَيْنًا ۖ فَإِمَّا تَرَيِنَّ مِنَ ٱلْبَشَرِ أَحَدًا فَقُولِىٓ إِنِّى نَذَرْتُ لِلرَّحْمَٰنِ صَوْمًا فَلَنْ أُكَلِّمَ ٱلْيَوْمَ إِنسِيًّا

“Maka makan, minum dan bersenang hatilah kamu........”

(Baca juga : Muslimah, Hati-hati dengan Dosa yang Bersumber dari Kepala Ini )

Ayat tersebut menyebutkan bahwa hak utama istri yang sedang hamil adalah makan, minum, dan senang hati. Dengan begitu alangkah baiknya jika suami bisa menuruti istrinya yang ngidam, selama tidak membahayakan dan melanggar syariat Islam.

Syaikh Sulaiman Al Jamal dalam 'Khasyiatul Bujairomi alal Khatib' menjelaskan sebagai berikut:

ينبغى أن يجب ما تطلبه المرأة عند ما يسمى بالوحم من نحو ما يسمى بالملوحة اذا اعتيد ذلك…

Sebaiknya suami menuruti selera perempuan hamil yang dikenal dengan ngidam (al-wahm) seperti halnya ketika menginginkan yang asam-asam sebagaimana yang menjadi adat kebiasaan.

(Baca juga : Memperbaiki dan Meluruskan Niat )

Keterangan di atas secara tidak langsung menganjurkan atas setiap suami untuk menuruti sang istri yang sedang ngidam. Jika ngidam sering tidak dituruti, mungkin bisa saja mengganggu psikolog kehamilannya dan memberikan efek yang kurang baik untuk cabang bayinya. Sehingga banyak yang percaya jika tidak dituruti, maka kelak bayi akan lahir dengan kebiasaan suka mengeluarkan air liur, atau bahkan ada yang kepercayaan lainnya yang mengganggu kesehatan bayi. Dengan begitu, suami yang baik akan menuruti istri yang sedang ngidam. Selagi mampu, bisa, tidak membahayakan dan tidak dilarang oleh agama.

Sehingga selama masih dalam batas kewajaran dan normal, keinginan-keinginan tertentu seorang perempuan hamil tentu masih dapat dimaklumi dan tidak ada larangan dalam Islam. Tapi jika sudah di luar batas kewajaran, bahkan melanggar syariat, maka ini hukumnya haram. Misalnya, ibu hamil ingin makan mangga curian, atau ibu hamil tidak mau berdekatan (bahkan bersikap seolah-olah alergi) dengan suaminya dengan alasan ini keinginan si bayi, atau menginginkan sesuatu yang mana itu mustahil atau memberatkan untuk dilakukan.

(Baca juga : Rekomendasi BNPB kepada Kabupaten/Kota Hadapi Fenomena La Nina )

Menurut pendapat Syaikh Muhammad Ali Farkus hafizhahullah, ulama ahlussunnah di Aljazair, ngidam atau dalam bahasa Arabnya al-wahmu sudah dikenal secara bahasa, yaitu sesuatu yang diinginkan oleh perempuan yang sedang hamil. Akan tetapi, anggapan yang banyak tersebar di masyarakat kita saat ini bahwa perempuan hamil yang menginginkan sesuatu, jika tidak dipenuhi keinginannya maka nantinya akan keluar bentuk tertentu dari badan anak yang dilahirkan sesuai dengan yang diinginkan ibunya, (atau anak ini akan menjadi anak yang kurang normal, karena suka mengeluarkan liur).

Terkait keyakinan ini, Syaik Muhammad Ali Farkus menyebutkan, belum mengetahui adanya keterangan apapun dalam syariat tentang hakekat ‘bentuk sesuatu yang keluar dari badan bayi’ sebagaimana yang tersebar di masyarakat selama ini.

(Baca juga : Didominasi Non Perpajakan, Piutang Negara Capai Rp297,9 Triliun pada 2019 )
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3547 seconds (0.1#10.140)