Keutamaan Sholat Berjamaah, Dapat Pahala Berlipat Hingga Dinaungi di Hari Kiamat

Kamis, 20 Juli 2023 - 05:10 WIB
loading...
Keutamaan Sholat Berjamaah,...
Sholat berjamaah di awal waktu merupakan amalan paling utama yang sangat dicintai Allah. Ibadah satu ini memiliki banyak keutamaan dan pahala berlipat. Foto ilustrasi/ist
A A A
Keutamaan sholat berjamaah penting diketahui umat Islam agar semakin istiqamah dalam mengerjakannya. Sholat merupakan tiang agama dan rukun Islam kedua setelah dua kalimat Syahadat.

Perintah menjaga sholat fardhu ini disebutkan dalam Al-Qur'an, salah satunya firman Allah berikut: "Peliharalah semua sholat (fardhu) dan sholat wustha. Dan laksanakanlah (sholat) karena Allah dengan khusyuk." (QS Al-Baqarah ayat 238)

Keutamaan sholat berjamaah banyak diterangkan dalam Al-Qur'an dan Hadis Nabi. Mulai dari dilipatgandakannya pahala hingga mendapat naungan Allah pada Hari Kiamat.

Hukum Sholat Berjamaah
Para ulama berbeda pendapat tentang hukum melaksanakan sholat berjamaah. Berikut pendapat empat Mazhab sebagaimana dijelaskan Ustaz Yudi Yansyah dalam laman Kemenag Jawa Barat.

Sebagian ulama Madzab Syafi'i dan Maliki menyatakan hukum sholat berjamaah adalah fardhu kifayah. Sebagian ulama lainnya menyatakan Sunnah Muakkad. Ulama Madzab Hanafi menyatakan hukum sholat berjamaah adalah wajib. Sedangkan ulama Madzab Hambali menyatakan hukum sholat berjamaah adalah fardhu 'ain bagi setiap muslim laki-laki baligh dan berdosa apabila mereka meninggalkannya.

Untuk diketahui, pada dasarnya berjamaah bukanlah termasuk syarat syahnya sholat. Sehingga apabila sholat dikerjakan sendirian, sholat tersebut akan tetap sah, namun tidak mendapatkan pahala keutamaan berjamaah.

Adapun sholat yang dianjurkan dikerjakan secara berjamaah adalah sholat fardhu 5 waktu (Subuh, Zuhur, Ashar, Maghrib dan Isya). Kemudian sholat Jumat, sholat Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha, Tarawih, Witir, Istisqa', sholat gerhana dan sholat jenazah.

20 Keutamaan Sholat Berjamaah
Berikut 20 keutamaan sholat berjamaah bersumber dari nash Al-Qur'an maupun Hadis Nabi:

1. Menghapus Kesalahan-kesalahan
Ibadah sholat dapat menghapuskan kesalahan-kesalahan sebagaimana firman Allah dalam Al-Qur'an berikut:

وَاَقِمِ الصَّلٰوةَ طَرَفَيِ النَّهَارِ وَزُلَفًا مِّنَ الَّيْلِ ۗاِنَّ الْحَسَنٰتِ يُذْهِبْنَ السَّيِّاٰتِۗ ذٰلِكَ ذِكْرٰى لِلذّٰكِرِيْنَ

Artinya: "Dirikanlah sholat pada kedua ujung hari (pagi dan petang) dan pada bagian-bagian malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan baik menghapus kesalahan-kesalahan. Itu adalah peringatan bagi orang-orang yang selalu mengingat (Allah)." (QS Hud ayat 114)

2. Meraih Keberuntungan di Akhirat
Keutamaan berikutnya disebutkan dalam Al-Qur'an, Allah berfirman:

قَدْ أَفْلَحَ الْمُؤْمِنُونَ﴿١﴾ الَّذِينَ هُمْ فِي صَلَاتِهِمْ خَاشِعُونَ﴿٢

Artinya: "Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyu' dalam shalatnya." (QS. Al-Mu'minun Ayat 1-2)

3. Mencegah Perbuatan Keji dan Mungkar

اُتۡلُ مَاۤ اُوۡحِىَ اِلَيۡكَ مِنَ الۡكِتٰبِ وَاَقِمِ الصَّلٰوةَ ‌ؕ اِنَّ الصَّلٰوةَ تَنۡهٰى عَنِ الۡفَحۡشَآءِ وَالۡمُنۡكَرِ‌ؕ وَلَذِكۡرُ اللّٰهِ اَكۡبَرُ ‌ؕ وَاللّٰهُ يَعۡلَمُ مَا تَصۡنَعُوۡنَ

Artinya: "Bacalah Kitab (Al-Qur'an) yang telah diwahyukan kepadamu (Muhammad) dan laksanakanlah shalat. Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan) keji dan mungkar. Dan (ketahuilah) mengingat Allah (shalat) itu lebih besar (keutamaannya dari ibadah yang lain). Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan." (QS Al-'Ankabut Ayat 45)

4. Mendapat Pahala Berlipat Hingga 27 Derajat
Orang yang melaksanakan sholat berjamaah akan meraih pahala berlipat. Hal ini diterangkan dalam Hadis berikut:

صَلَاةُ الرَّجُلِ فِي الْجَمَاعَةِ تُضَعَّفُ عَلَى صَلَاتِهِ فِي بَيْتِهِ وَفِي سُوقِهِ خَمْسًا وَعِشْرِينَ ضِعْفًا وَذَلِكَ أَنَّهُ إِذَا تَوَضَّأَ فَأَحْسَنَ الْوُضُوءَ ثُمَّ خَرَجَ إِلَى الْمَسْجِدِ لَا يُخْرِجُهُ إِلَّا الصَّلَاةُ لَمْ يَخْطُ خَطْوَةً إِلَّا رُفِعَتْ لَهُ بِهَا دَرَجَةٌ وَحُطَّ عَنْهُ بِهَا خَطِيئَةٌ فَإِذَا صَلَّى لَمْ تَزَلْ الْمَلَائِكَةُ تُصَلِّي عَلَيْهِ مَا دَامَ فِي مُصَلَّاهُ اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَيْهِ اللَّهُمَّ ارْحَمْهُ وَلَا يَزَالُ أَحَدُكُمْ فِي صَلَاةٍ مَا انْتَظَرَ الصَّلَاةَ

Artinya: "Sholat seorang laki-laki dengan berjamaah dibanding sholatnya di rumah atau di pasarnya lebih utama (dilipatgandakan) pahalanya dengan 25 kali lipat. Yang demikian itu karena bila dia berwudhu dengan menyempurnakan wudunya lalu keluar dari rumahnya menuju masjid, dia tidak keluar kecuali untuk melaksanakan shalat berjamaah, maka tidak ada satu langkah pun dari langkahnya kecuali akan ditinggikan satu derajat, dan akan dihapuskan satu kesalahannya. Apabila dia melaksanakan sholat, maka Malaikat mendoakannya selama dia masih berada di tempat sholatnya, 'Ya Allah ampunilah dia. Ya Allah rahmatilah dia'. Dan seseorang dari kalian senantiasa dihitung dalam keadaan sholat selama dia menanti pelaksanaan sholat." (HR Al-Bukhari dan Muslim)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2669 seconds (0.1#10.140)